KOMPAS.com - Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang menembus semifinal Thailand Open 2021.
Pada semifinal, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, Sabtu (16/1/2021).
Duel antara kedua pasangan akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok Thailand, dengan estimasi laga dimulai pada pukul 12.50 WIB.
Leo/Daniel mengarungi perjalanan panjang untuk menembus semifinal Thailand Open 2021. Mereka selalu bermain tiga gim sejak babak pertama atau 32 besar.
Baca juga: Rekap Thailand Open - Indonesia Kirim 4 Wakil ke Semifinal, Leo/Daniel Jadi Sorotan
Dalam perjalanannya, Leo/Daniel menumbangkan sesama wakil Indonesia pada babak pertama dan kedua.
Pada babak pertama, pasangan yang sama-sama berusia 19 tahun itu menumbangkan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Selanjutnya, pada babak kedua, mereka secara mengejutkan menang atas unggulan kelima turnamen, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Setelah sampai pada perempat final, Leo/Daniel bertemu duet pebulu tangkis sarat pengalaman dari Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge.
Baca juga: Profil Leo/Daniel, Ganda Putra Termuda di Semifinal Thailand Open 2021
Kendati demikian, Leo/Daniel tak gentar dan berhasil mengakhiri duel dengan skor 12-21, 21-14, 21-15.
Di sisi lain, pasangan Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, memiliki jalan yang lebih mulus ketimbang Leo/Daniel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.