Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

KOMPAS.com -  Tim putra Indonesia untuk sementara tertinggal 0-2 dari China usai ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, kalah pada partai kedua.

Indonesia tengah menghadapi tuan rumah China pada babak final Piala Thomas 2024 di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, pada Minggu (5/5/2024).

Pada partai kedua, Fajar/Rian belum berhasil menyumbang poin usai kalah dari Liang Wei Keng/Wang Chang via rubber game dengan skor 18-21, 21-17, dan 17-21. 

Atas hasil tersebut, Indonesia kini tertinggal 0-2 dari China pada final Piala Thomas 2024.

Sebelumnya, pada partai pertama, tunggal putra Indonesia Anthony Ginting mesti mengakui kekalahan dari Shi Yu Qi dengan skor 17-21 dan 6-21.

Pada laga selanjutnya, atau partai ketiga, tunggal putra Jonatan Christie akan menghadapi Li Shi Feng.

Jalannya laga

Melawan Liang Wei Keng/Wang Chang, Fajar/Rian mengawali laga dengan baik. Fajar/Rian beberapa kali sempat unggul atas wakil China, yakni 4-2 dan 9-4. 

Fajri, sapaan Fajar/Rian, menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-7.

Akan tetapi, performa Fajar/Rian menurun setelah interval. Beberapa kali, terutama Rian, sering melakukan kesalahan sendiri.

Hal itu membuat wakil China bisa mengambil momentum, sedangkan Fajar/Rian sulit untuk bisa mengurangi kesalahan sendiri.

Alhasil, Fajar/Rian mesti mengakui tersalip dan kalah pada gim pertama dengan skor 18-21.

Pada gim kedua, meski sempat unggul pada awal laga, wakil Indonesia masih sering melakukan kesalahan sendiri.

Terdapat momen saat Fajar/Rian miskomunikasi dan pengembalian menyangkut di net. Fajar/Rian tertinggal 10-11 pada interval gim kedua.

Setelah interval, kesalahan sendiri, pengembalian tak sempurna menyangkut di net, masih mewarnai performa Fajar/Rian.

Keunggulan yang sempat didapat bisa dipertipis oleh wakil China. Fajar Alfian menjadi pembeda dengan beberapa kali upayanya sukses menghasilkan poin.

Fajri bisa menjaga keunggulan dan memaksa laga menuju rubber game usai menang 21-17 pada gim kedua.

Pada gim ketiga, pasangan Indonesia mendapat momen dalam situasi unggul, meski kesalahan sendiri sempat beberapa kali terjadi.

Sempat unggul empat poin atas Liang Wei Keng/Wang Chang, Fajar/Rian kemudian mendapat tantangan usai skor kembali menjadi sama kuat 8-8.

Fajri mencoba untuk tetap tenang dan fokus sehingga bisa menutup interval gim ketiga dengan keunggulan 11-9.

Usai interval, laga berjalan sengit dengan kedua pasangan silih berganti meraih poin. Sempat beberapa kali terjadi poin sama, 14-14, 16-16, dan 17-17.

Pada momen ini, Fajar/Rian tak bisa menjaga fokus sehingga kalah dengan skor 17-21.

https://www.kompas.com/badminton/read/2024/05/05/19084378/hasil-final-piala-thomas-2024-fajar-rian-kalah-indonesia-0-2-china

Terkini Lainnya

Hodak Susun Rencana Usai Persib Juara, Tunggu Piala Presiden, Butuh Uji Coba

Hodak Susun Rencana Usai Persib Juara, Tunggu Piala Presiden, Butuh Uji Coba

Liga Indonesia
Suara Penggemar Indonesia Open 2024: Kritik Harga Tiket, Saran untuk PBSI

Suara Penggemar Indonesia Open 2024: Kritik Harga Tiket, Saran untuk PBSI

Badminton
Hazard Cetak Gol Lagi di Stamford Bridge, Del Piero Julurkan Lidah

Hazard Cetak Gol Lagi di Stamford Bridge, Del Piero Julurkan Lidah

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
PSSI Siapkan Bonus jika Indonesia Lolos Fase Berikut Kualifikasi Piala Dunia

PSSI Siapkan Bonus jika Indonesia Lolos Fase Berikut Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Gagal di Indonesia Open, PBSI Akan Cari Sebab Performa Atlet Menurun

Gagal di Indonesia Open, PBSI Akan Cari Sebab Performa Atlet Menurun

Badminton
Hasil Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Gol Frattesi Bawa Azzurri Menang

Hasil Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Gol Frattesi Bawa Azzurri Menang

Internasional
Hasil Perancis Vs Kanada 0-0: 2 Kans Terhalang Tiang, Mbappe Buntu

Hasil Perancis Vs Kanada 0-0: 2 Kans Terhalang Tiang, Mbappe Buntu

Internasional
Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Timnas Indonesia
Proliga 2024, Bandung BJB Tandamata Jaga Asa Lolos Final Four

Proliga 2024, Bandung BJB Tandamata Jaga Asa Lolos Final Four

Sports
Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Timnas Indonesia
Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Liga Lain
Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Badminton
Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke