Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BWF World Tour Finals 2023, Performa Gregoria Jauh dari Harapan

KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, menelan kekalahan kedua pada fase grup BWF World Tour Finals 2023. 

Gregoria melawan An Se-young (Korea Selatan) pada laga kedua Grup A BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China, Kamis (14/12/2023). 

Satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia di BWF World Tour Finals 2023 itu kalah dua gim langsung dengan skor 14-21, 16-21.

Ini merupakan kekalahan kedua Gregoria usai takluk 18-21, 17-21 dari Tai Tzu Ying (Taiwan) sehari sebelumnya. 

Dua kekalahan membuat Gregoria menjadi juru kunci Grup A, sehingga memberatkan langkahnya ke semifinal. 

Terkait kekalahan dari An Se-young, Gregoria mengakui permainannya jauh dari harapan. 

"Hari ini performa saya jauh dari yang saya harapkan dan saya rasa ini faktor non teknis," kata Gregoria dalam keterangan PBSI. 

"Ada kesalahan dalam diri saya. Akhirnya dari semua permainan dan fisik saya, semua buruk sekali," ungkapnya. 

Gregoria sejatinya meraih beberapa poin beruntun pada gim kedua. Sempat tertinggal 7-15, juara Kumamoto Masters Japan 2023 itu lalu mendekat dengan poin 14-15. 

Namun, An Se-young berhasil memutus laju angka Gregoria dan tancap gas hingga memenangi gim kedua dengan skor 21-16. 

"Memang ada momentum buat saya dapat 4-5 poin beruntun pada gim kedua. Itu karena saya hanya coba tahan-tahan saja sama bola lawan," katanya. 

"Walaupun saya tahu itu masih jauh dari cukup. Sekarang saya mau menyadari kesalahan dulu karena evaluasi yang saya sampaikan kemarin, belum terlihat hari ini," imbuh Gregoria.

"Saya belum bisa memperbaikinya. Besok di pertandingan terakhir (fase grup), saya mau berusaha semaksimal saya," tuturnya. 

Gregoria selanjutnya akan melawan Kim Ga-eun (Korea Selatan) pada laga pamungkas Grup A BWF World Tour Finals 2023, Jumat (15/12/2023). 

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/12/14/16200088/bwf-world-tour-finals-2023-performa-gregoria-jauh-dari-harapan-

Terkini Lainnya

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke