Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Anthony Ginting Cari Jurus Tepat untuk Hentikan Axelsen...

KOMPAS.com – Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengatakan bahwa dirinya masih mencari jurus tepat membekuk pebulu tangkis nomor satu dunia, Viktor Axelsen.

Anthony Sinisuka Ginting memang masih sulit untuk menghentikan dominasi Axelsen.

Pebulu tangkis asal Cimahi tersebut masih kalah jauh secara rekor pertemuan dari Axelsen.

Sejauh ini, Anthony Ginting dan Viktor Axelsen sudah bertanding 16 kali dalam kompetisi resmi bulu tangkis.

Viktor Axelsen telah memenangkan 12 pertandingan. Di lain sisi, Anthony Ginting baru memetik hasil positif kontra Axelsen sebanyak empat kali.

Atlet Denmark kelahiran 4 Januari 1994 itu bahkan sudah meraih 10 kemenangan beruntun atas Anthony Sinisuka Ginting.

Terbaru, Axelsen mampu mengalahkan Anthony Ginting dalam final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, pada Minggu (18/6/2023).

Tunggal putra ranking satu dunia itu berhasil membekuk Ginting di final Indonesia Open 2023 melalui dua gim langsung via skor 21-14 dan 21-13.

Walau demikian, Ginting belum menyerah. Pebulu tangkis kelahiran Cimahi itu tengah berupaya untuk mencari strategi tepat guna menghentikan Axelsen.

“Pastinya akan dicari terus, beberapa kali pertemuan belum pernah menang. Bukan saya saja,” kata Ginting kepada awak media, termasuk Kompas.com.

Juara Singapore Open 2023 itu menjelaskan bahwa dirinya bakal terus melakukan evaluasi untuk memperbaiki permainan ketika menghadapi Axelsen.

“Tidak perlu panik atau merasa rendah dalam kondisi saat ini,” ungkap Juara Badminton Asia Championships 2023.

“Di latihan tetap evaluaasi terus, cari terus cara untuk lawan seperti apa. Pasti ke depannya bakal dicoba terus,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Ginting merespons pujian Axelsen yang menyebut dirinya seorang pebulu tangkis dengan teknik tinggi.

“Itu kan orang yang bilang. Terima kasih untuk pujiannya. Skillfull dan bertalenta tidak cukup, harus belajar dari Axelsen juga,” kata dia.

“Mungkin, kerja keras dan fokusnya, teknis dan non-teknisnya untuk berkembang ke depannya,” ungkapnya.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/06/29/05000098/saat-anthony-ginting-cari-jurus-tepat-untuk-hentikan-axelsen-

Terkini Lainnya

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke