Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Badminton Asia Championships 2023, Rekor Ginting Vs Kanta Tsuneyama

KOMPAS.com - Anthony Sinisuka Ginting akan melawan Kanta Tsuneyama di semifinal Badminton Asia Championships 2023. Bagaimana rekor pertemuan kedua pemain?

Anthony Sinisuka Ginting adalah salah satu dari dua wakil Indonesia yang lolos ke semifinal Badminton Asia Championships alias Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023.

Berstatus unggulan kedua, Anthony Ginting lolos setelah menghentikan wakil China Li Shi Feng di perempat final.

Tak mudah bagi Ginting menyingkirkan Li Shi Feng. Sebab, dia dipaksa bermain tiga gim dengan durasi 1 jam 22 menit di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat (28/4/2023).

Ginting sempat kalah 10-21 dari Li Shi Feng pada gim pertama, sebelum merebut dua gim berikutnya dengan skor 23-21, 26-24.

"Ini merupakan pertandingan penting buat saya maupun buat Li Shi Feng, jadi saya sangat senang bisa memenangkannya," kata Ginting, dikutip dari Antara News.

"Saya bisa mengelola perjuangan saya, naik dan turun sepanjang laga di lapangan. Ini merupakan laga yang ketat terutama di gim ketiga," papar Ginting.

Selanjutnya, Anthony Ginting akan melawan tunggal putra Jepang Kanta Tsuneyama pada semifinal Badminton Asia Championships 2023, Sabtu (29/4/2023).

Kanta Tsuneyama lolos setelah sang lawan, Prannoy HS, mundur di tengah pertandinngan perempat final.

Dikutip dari laman BWF Tournament Software, Ginting dan Kanta sudah beretemu sebanyak lima kali, dua di antaranya di turnamen level junior.

Dalam lima perjumpaan sebelumnya, Ginting baru mengemas dua kemenangan, sedangkan Kanta satu lebih banyak.

Terakhir kali kedua pemain bertemu adalah pada perempat final Malaysia Open 2023, Januari lalu.

Saat itu, Anthony Ginting menyerah dua gim langsung dari Kanta Tsuneyama dengan skor 14-21, 16-21.

Semifinal Badminton Asia Championships 2023 ini menjadi kesempatan bagus buat Ginting untuk revans atas Kanta.

Rekor pertemuan Ginting vs Kanta Tsuneyama

Malaysia Open 2023 (perempat final)

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama 14-21, 16-21

Olimpiade Tokyo 2020 (16 besar)

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama  21-18, 21-14

BWF World Championships 2018 (32 besar)

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama 17-21, 13-21

BWF World Junior Championships 2014 (perempat final)

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama  21-13, 21-5

Badminton Asia Youth U19 Championships 2014 (perempat final)

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama  13-21, 15-21

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/04/29/08400088/badminton-asia-championships-2023-rekor-ginting-vs-kanta-tsuneyama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke