Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

All England 2023, Leo/Daniel Jadi Ujian Berat Ganda Putra Terbaik Malaysia

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dinilai menjadi ujian berat bagi pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik akan bertanding pada babak pertama atau 32 besar All England 2023.

Adapun All England 2023 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 1000 itu dijadwalkan berlangsung di Birmingham, Inggris, pada 14-19 Maret mendatang.

Pertandingan antara Leo/Daniel dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada 32 besar All England 2023 dipastikan setelah dilakukan drawing.

Setelah hasil drawing diketahui, media Malaysia The Star menilai Leo/Daniel sebagai pasangan yang bisa menyulitkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Pasalnya, Leo/Daniel sedang dalam performa apik setelah menjuarai dua turnamen secara beruntun dalam ajang Indonesia Masters dan Thailand Masters 2023.

Leo/Daniel dinilai tampil sangat mengesankan ketika menjuarai Indonesia Masters 2023 pada akhir Januari lalu.

Mereka sukses memberi kejutan dengan mengalahkan sesama wakil Indonesia yang menempati ranking 3 dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan juara dunia 2021 asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dalam perjalanan menuju gelar juara.

Terlepas dari performa gemilang Leo/Daniel pada dua turnamen terakhir, Aaron Chia/Soh Wooi Yik memiliki keunggulan dalam rekor pertemuan atau head to head.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik selaku ganda putra terbaik Malaysia tidak pernah kalah dalam empat pertemuan terakhir melawan Leo/Daniel.

Mereka kali terakhir mengalahkan Leo/Daniel pada 16 besar Indonesia Masters 2022.

Meski unggul rekor pertemuan, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dinilai tetap harus fokus dan mempersiapkan diri dengan baik untuk melawan Leo/Daniel.

Pesan tersebut disampaikan oleh pelatih ganda putra pelatnas Malaysia, Tan Bin Shen.

"Mereka harus tetap fokus dan mempersiapkan diri dengan baik," kata Tan Bin Shen soal pertandingan melawan Leo/Daniel, dikutip dari The Star Malaysia.

Apabila mampu memenangi laga pada 32 besar All England 2023, Aaron Chia/Soh Wooi Yik akan mencatat lima kemenangan beruntun atas Leo/Daniel.

Kemenangan juga akan membawa Aaron Chia/Soh Wooi Yik lolos ke babak kedua atau 16 besar All England 2023.

Jika lolos ke 16 besar, Aaron Chia/Soh Wooi Yik akan bertanding melawan pemenang duel antara Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) dan Akira Koga/Taichi Saito (Jepang).

Aaron Chia/Soh Wooi Yik masih harus bersaing di turnamen lain sebelum memulai perjuangan pada All England 2023.

Dilansir dari The Star, Aaron Chia/Soh Wooi Yik akan lebih dulu tampil pada German Open, 7-12 Maret 2023.

Mereka akan memulai perjuangan di German Open 2023 ketika melakoni babak kedua melawan pemenang duel antara rekan senegaranya, Man Wei Chong/Kai Win Tee, dan wakil Jepang Akira Koga/Taichi Saito.

Aaron Chia/Soh Wooi tak perlu melakoni babak pertama German Open 2023 karena mendapat bye.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/02/26/11200078/all-england-2023-leo-daniel-jadi-ujian-berat-ganda-putra-terbaik

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke