Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil India Open 2023: Bungkam The Babies, Marcus/Kevin Lolos 16 Besar

NEW DELHI, KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses melangkah ke 16 besar India Open 2023.

Marcus/Kevin lolos ke babak kedua setelah mengalahkan junior mereka, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada Selasa (17/1/2023) malam WIB.

Bertanding di K. D. Jadhav Indoor Haal, New Delhi, India, Marcus/Kevin membutuhkan waktu 51 menit untuk comeback mengalahkan Leo/Daniel.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, seperti telat panas karena selalu tertinggal dan harus menyerah 15-21 pada gim pertama.

Marcus/Kevin kemudian berhasil bangkit memaksa Leo/Daniel bermain rubber game setelah menyelesaikan gim kedua dengan kemenangan 21-17.

Pada gim penentuan, Marcus/Kevin tampil sangat mendominasi menyerang lewat smes keras hingga akhirnya kembali menang dengan skor telak 21-10.

Hasil ini semakin mempertajam rekor tak terkalahkan Marcus/Kevin atas Leo/Daniel menjadi 3-0.

Kemenangan atas Leo/Daniel menjadikan The Minions wakil Indonesia ketiga yang lolos ke 16 besar India Open 2023.

Marcus/Kevin menyusul langkah Rehan Naufal/Lisa Ayu dan Jonatan Christie yang sudah lolos terlebih dahulu.

Selanjutnya, Marcus/Kevin akan menghadapi ganda putra non-unggulan asal China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang, pada 16 besar India Open 2023.

Di lain sisi, Leo/Daniel menjadi wakil Indonesia kedua yang sudah harus tersingkir pada babak pertama India Open 2023.

Wakil Indonesia pertama yang langsung angkat koper dari India Open 2023 adalah Chico Aura Dwi Wardoyo.

Ulasan Pertandingan Marcus/Kevin vs Leo/Daniel:

Pada awal gim pertama, Leo/Daniel langsung keluar menyerang dan berhasil unggul cepat 3-1.

The Babies, julukan Leo/Daniel, kemudian sukses mencetak empat angka beruntun untuk memperlebar keunggulan mereka menjadi 7-3.

Tidak banyak reli panjang yang terjadi pada awal gim pertama. Kedua pasangan lebih sering terlibat adu pukulan drive di area dekat net.

Meski Marcus/Kevin terus berusaha mengejar, Leo/Daniel tetap berhasil menjaga keunggulan hingga kedudukan 11-9 saat interval.

Poin ke-11 The Babies lahir dari smes keras Leo Rolly yang mengarah ke Kevin Sanjaya.

Setelah jeda, Leo/Daniel berhasil langsung mencetak tiga angka beruntun untuk menjauh dari kejaran The Minions menjadi 14-9.

Smes keras lurus dari Kevin Sanjaya yang menyangkut di net kemudian mengantar Leo/Daniel ke game point dalam kedudukan 20-14.

Leo/Daniel pada akhirnya sukses mengunci gim pertama dengan kemenangan 21-15.

Sepanjang gim pertama, Leo/Daniel tidak pernah tertinggal poin dari Marcus/Kevin.

Leo/Daniel tampil solid menyerang dan tidak ragu mengubah arah bola.

Salah satu kunci keberhasilan The Babies memenangi gim pertama adalah agresivitas Leo Rolly di depan net.

Di lain sisi, Marcus/Kevin masih sering melakukan kesalahan sendiri dan sering kali gagal mengembalikan smes keras Leo/Daniel.

Berlanjut ke gim kedua, Marcus/Kevin dan Leo/Daniel langsung terlibat banyak reli panjang lebih dari 10 pukulan hingga kedudukan 5-5.

The Minions kemudian untuk pertama kalinya berhasil unggul 6-5 setelah backhand defensive Kevin Sanjaya masuk ke sisi kiri area permainan Leo/Daniel.

Sejak saat itu, Marcus/Kevin secara perlahan mulai berhasil mengendalikan permainan dan mendominasi hingga unggul 11-10 saat interval.

Setelah jeda, tempo pertandingan sedikit meningkat daripada sebelumnya.

Kedua pasangan kali ini bermain lebih agresif dan sering mendapatkan kesempatan melepas smes keras dari area belakang.

Marcus/Kevin dan Leo/Daniel juga kerap memamerkan skil pengembalian bola dari belakang badan.

Satu smes keras di depan net dari Marcus Gideon kemudian mengantar The Minions menjauh 17-13.

Marcus/Kevin pada akhirnya sukses memaksa The Babies bermain rubber game setelah menyelesaikan gim kedua dengan kemenangan 21-17.

Pada gim ketiga, Marcus/Kevin langsung menggempur pertahanan The Babies dengan smes keras dan netting tipis hingga unggul 11-4.

Marcus/Kevin berhasil unggul jauh setelah mencetak tujuh angka beruntun.

Setelah jeda, Marcus/Kevin semakin tak terbendung hingga akhirnya berhasil meraih kemenangan 21-10.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/01/17/22164738/hasil-india-open-2023-bungkam-the-babies-marcus-kevin-lolos-16-besar

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke