Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Denmark Open 2022: Lawan Cedera dan Mundur, Apriyani/Fadia ke 8 Besar

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju ke babak 8 besar alias perempat final Denmark Open 2022.

Unggulan ketujuh Denmark Open 2022 itu lolos setelah menyudahi perlawanan wakil China Du Yue/Li Wen Mei.

Berlaga di Lapangan 1 Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, Kamis (20/10/2022) sore WIB, Apriyani/Fadia unggul 21-13 atas lawan pada gim pertama.

Kemudian, pada gim kedua, lawan tidak bisa melanjutkan pertandingan karena cedera punggung. Saat itu, Apriyani/Fadia sedang unggul 6-1.

Apriyani/Fadia pun berhak lolos ke perempat final dan tinggal menuggu pemenang laga rachel Hondrecih/Kristen Tsai (Kanada) vs Namu Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang/3).

Ulasan pertandingan

Apriyani/Fadia meraih angka pertama berkat kesalahan lawan. Namun, satu lob memanjang dari Apriyani/Fadia membuat kedudukan menjadi 1-1.

Saat kedudukan 2-2, Apriyani/Fadia dua kali beruntun melakukan kesalahan sendiri, sehingga mereka tertinggal 2-4.

Rentetan kesalahan itu dibayar dengan jump smash Apriyani Rahayu. Skor berubah menjadi 3-4. Indonesia masih tertinggal.

Terjadi reli panjang sampai 46 pukulan pada kedudukan 5-5. Momen itu juga diwarnai pergantian raket yang dilakukan oleh Apriyani.

Reli terhenti dengan angka untuk pasangan Indonesia usai bola pengembalikan wakil China menyangkut di net. Apriyani/Fadia berbalik unggul 6-5.

Apriyani/Fadia menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-8. Angka terakhir wakil Indonesia didapat lewat placing menyilang Fadia.

Selepas turun minum, Apriyani/Fadia terus melaju dengan menambah tiga angka beruntun, menjauhkan mereka dari Du/Li 14-8.

Apriyani/Fadia akhirnya memenangi gim pertama dengan skor 21-13. Poin kemenangan Indonesia diraih berkat netting silang Apriyani.

Memasuki gim kedua, Apriyani/Fadia masih memegang kendali permainan. Mereka memeragakan variasi pukulan yang membuat lawan kelimpungan.

Satu servis tipuan dari Apriyani/Fadia membuat kedudukan menjadi 6-1. Indonesia unggul jauh atas China.

Laga sempat dihentikan sejenak setelah Indonesia meraih angka karena Du Yue mengalami cedera punggung usai berusaha mengembalikan servis Apriyani/Fadia.

Du/Li tidak bisa melanjutkan pertandingan karena cedera tersebut. Apriyani/Fadia pun berhak melaju ke perempat final.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/10/20/16512518/hasil-denmark-open-2022-lawan-cedera-dan-mundur-apriyani-fadia-ke-8

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke