Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Denmark Open 2022, 15 Wakil Indonesia Siap Tempur Besok

KOMPAS.com - Sebanyak 15 wakil Indonesia bersiap tampil di turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 750 Denmark Open 2022. 

Jadwal Denmark Open 2022 memuat rangkaian laga yang digelar di Jyske Bank Arena, Odense, mulai besok Selasa (18/10/2022) dan akan berlangsung hingga Minggu (23/10/2022). 

Ganda putra menjadi penyumbang wakil terbanyak dengan mengirimkan lima pasangan termasuk Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. 

Tiga ganda putra lainnya, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. 

Dengan amunisi lima pasangan tersebut, pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi pun berharap salah satu anak didiknya berhasil meraih gelar juara Denmark Open 2022. 

"Inginnya juara karena kami mengirim lima pasangan ke Denmark. Siapa pun yang juara pokoknya Indonesia," kata Herry saat ditemui Kompas.com dan media lain di Pelatnas PBSI Cipayung, Kamis (13/10/2022). 

Adapun di sektor tunggal putra, Indonesia diwakilkan empat pemain yaitu Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Shesar Hiren Rhustavito. 

Ganda campuran mengirimkan tiga pasangan yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela. 

Di nomor ganda putri, Indonesia mengandalkan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. 

Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri. 

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PP PBSI Rionny Mainaky mengatakan, para pemainnya dalam kondisi fit dan siap bertanding.

"Semua sektor sudah melakukan persiapan yang baik, ada satu bulan lebih setelah Japan Open 2022 kemarin sangat dimaksimalkan pelatih-pelatih untuk meningkatkan performa anak-anak," kata Rionny. 

"Kondisi semua siap bertanding, fit, dan tidak ada cedera. Selain itu, saya dan pelatih juga tim pendukung seperti fisioterapis, masseur, dan video analyst juga ikut berangkat untuk menunjang penampilan mereka," ucap Rionny. 

"Jadi, tinggal bagaimana nanti di lapangan. Targetnya pasti yang terbaik," tutur Rionny Mainaky.

Jadwal Denmark Open 2022

Selasa (18/10/2022) hingga Minggu (23/10/2022)

Hasil Drawing atau Undian Wakil Indonesaia di Denmark Open 2022

Tunggal Putra

  1. Anthony Sinisuka Ginting (6) vs Lakshya Sen (India)
  2. Jonatan Christie (8) vs Hans-Kristian Solberg Vitthingus (Denmark)
  3. Shesar Hiren Rhustavito vs Brian Yang (Kanada)
  4. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

Tunggal Putri

  1. Gregoria Mariska Tunjung vs He Bing Jiao (8/China)

Ganda Putra

  1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (2) vs Akira Koga/Taichi Sato (Jepang)
  2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan)
  3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) vs Ruben Jille/Ties Van Der Lecq (Belanda)
  4. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
  5. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (6/Denmark)

Ganda Putri

  1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (7) vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia)
  2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (2/Korea Selatan)

Ganda Campuran

  1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto (India)
  2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (3/China)
  3. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (1/Thailand)

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/10/17/19400018/jadwal-denmark-open-2022-15-wakil-indonesia-siap-tempur-besok-

Terkini Lainnya

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Liga Indonesia
Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke