Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil All England 2022: Tekuk Minions, Fikri/Bagas Tembus Final

KOMPAS.com – Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil menembus final All England 2022 seusai mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Adapun pertandingan Marcus/Kevin vs Fikri/Bagas digulirkan di Utilita Arena Birmingham, Sabtu (19/3/2022).

Fikri/Bagas berhasil memenangi pertandingan melawan Marcus/Kevin melalui permainan rubber game atau tiga gim dengan skor 22-20, 13-21, dan 21-16.

Dengan demikian, Fikri/Bagas bakal melawan pemenang dari laga antara He Ji Ting/Tan Qiang (China) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) di babak final All England 2022.

Jalannya pertandingan

GIM PERTAMA

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana langsung tancap gas di awal gim pertama dan meninggalkan Marcus/Kevin dengan selisih tiga angka, 8-5.

Fikri/Bagas pun terus melaju untuk merebut interval gim pertama dengan keunggulan lima poin atas Marcus/Kevin.

Usai jeda, Marcus/Kevin terlihat kesulitan untuk menangkal serangan yang dilancarkan Fikri/Bagas ke area permainan mereka.

Marcus/Kevin mendapatkan momentum kebangkitan seusai menyamakan kedudukan menjadi 17-17 dengan Fikri/Bagas.

Namun, Marcus/Kevin gagal untuk memanfaatkan momentum tersebut, sehingga Fikri/Bagas berhasil merebut gim pertama melalui skor 22-20.

GIM KEDUA

Berlanjut ke gim kedua, saling kejar mengejar angka antara Marcus/Kevin dan Fikri/Bagas tak terhindarkan. Skor pun sempat imbang 6-6.

Akan tetapi, Marcus/Kevin menampakkan semangat serta pengalaman yang mereka punya untuk memimpin perolehan skor di interval gim kedua 11-8.

Kemudian, Marcus/Kevin terus konsisten meraih poin demi memenangi pertandingan atas Fikri/Bagas di gim kedua dengan skor 21-13.

GIM KETIGA

Fikri/Bagas tampil apik saat pertandingan gim ketiga dimulai. Mereka bahkan sempat memimpin dengan skor 7-2.

Keunggulan yang dimiliki oleh Fikri/Bagas atas Marcus/Kevin terus berlanjut hingga interval gim ketiga, skor 11-9.

Usai jeda, Fikri/Bagas memberikan kombinasi pukulan saat melancarkan serangan ke Marcus/Kevin.

Strategi itu ternyata berjalan efektif. Fikri/Bagas pun memimpin dengan keunggulain lima poin 15-10.

Pertandingan semakin sengit menjelang gim ketiga berakhir. Meski begitu, Fikri/Bagas bermain spartan demi merebut gim ketiga dengan skor 21-16.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/03/19/19005058/hasil-all-england-2022-tekuk-minions-fikri-bagas-tembus-final

Terkini Lainnya

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke