Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BREAKING NEWS - Legenda Bulu Tangkis China Lin Dan Resmi Gantung Raket

KOMPAS.com - Legenda bulu tangkis China, Lin Dan, dikabarkan pensiun sebagai pebulu tangkis.

Kabar Lin Dan pensiun ini disampaikan oleh Global Times pada Sabtu (4/7/2020) siang WIB.

"Pemain 37 tahun China, juara Olimpiade Lin Dan mengumumkan pengunduran dirinya lewat Sina Weibo pada Sabtu," tulis Global Times.

"Lin Dan tidak akan bersaing di Olimpiade di Jepang."

Kabar Lin Dan pensiun juga diumumkan oleh media asal China, CGTN.

"Legenda bulu tangkis China Lin Dan, juara Olimpiade dua kali, mengumumkan pengunduran dirinya setelah 20 tahun bergabung dengan timnas China," cuit CGTN.

Jurnalis China Sports Insider, Mark Dreyer, mengatakan, pensiunnya Lin Dan ini merupakan kehilangan terbesar dalam sepak terjang bulu tangkis China.

"Akhir dari sebuah era. Lin Dan memenangkan medali emas tunggal Olimpiade pada 2008 dan 2012, dan berada di level domestik dengan Yao Ming dan Li Na," tulis Mark.

Prestasi Lin Dan

Sepanjang kariernya, Lin Dan sukses memenangi sembilan gelar utama: Olimpiade, Kejuaraan Dunia, Piala Thomas, Piala Sudirman BWF World Tour Final, All England Open, Asian Games, dan Kejuaraan Asia.

Lin Dan total telah bermain dalam 105 final dan meraih 66 gelar, sebagaimana ditulis Fox Australia.

Dua gelar Olimpiade Lin Dan didapat setelah ia dua kali mengalahkan legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei.

Pertandingan Olimpiade pertama antara Lin Dan dan Lee Chong Wei terjadi di Beijing 2008.

Berlanjut ke Olimpiade 2012 di London, Inggris. Keduanya kembali bertemu di final, tetapi lagi-lagi, Lin Dan berhasil keluar sebagai pemenang. Skor akhir 15-21, 21-10, 21-19 untuk Lin Dan.

Lin Dan merupakan mantan rival Taufik Hidayat. Namun, ketiganya kini sudah pensiun dari dunia bulu tangkis.

https://www.kompas.com/badminton/read/2020/07/04/12300678/breaking-news-legenda-bulu-tangkis-china-lin-dan-resmi-gantung-raket

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke