Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Tim Basket Putri Indonesia, Pertama Kalinya Raih Emas SEA Games

Kompas.com - 15/05/2023, 17:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim nasional bola basket putri Indonesia sukses meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja, Minggu (14/5/2023).

Dalam laga final, timnas putri Indonesia mengalahkan Singapura dengan skor akhir 86-30. Kemenangan ini membuat Indonesia mengumpulkan 12 poin dari enam pertandingan dan berhak mendapatkan medali emas.

Prestasi ini sekaligus menjadi momen bersejarah, karena untuk pertama kalinya timnas basket putri Indonesia meraih medali emas SEA Games. 

Sebagai catatan, cabang olahraga basket putri SEA Games 2023 terbagi menjadi dua nomor, yaitu 5X5 dan 3X3.

Basket putri nomor 5X5 yang dimenangkan Indonesia diikuti oleh tujuh negara, yaitu Indonesia, Kamboja, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Setiap peserta akan bertemu satu sama lain untuk mencari tiga tim dengan poin terbaik. Tiga tim tersebut akan mendapatkan medali emas, perak, atau perunggu.

Baca juga: Cerita Atlet Perwira TNI AD Agus Prayogo Raih Emas SEA Games 2023: Lari di Tengah Suhu 40 Derajat, Penerangan Gunakan Lampu Mobil


Tim basket putri Indonesia di SEA Games 2023

Timnas bola basket putri Indonesia berhasil menyapu bersih enam pertandingan dan meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja pada Minggu (14/5/2023). Dok: CdM Indonesia SG / Evan Andraws Timnas bola basket putri Indonesia berhasil menyapu bersih enam pertandingan dan meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja pada Minggu (14/5/2023).

Dikutip dari akun Instagram resmi Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi), tim bola basket putri Indonesia dilatih oleh Lin Chi Wen dan manajer Hennie Widjojo.

Indonesia menurunkan 12 pemain untuk nomor 5X5, berikut daftar pemainnya: 

  • Adelaide Callista Wongsohardjo
  • Agustin Elya Gradita Retong
  • Clarita Antonio
  • Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma Dewi
  • Dyah Lestari
  • Henny Sutjiono
  • Kadek Pratita Citta Dewi
  • Kimberley Pierre-Louis
  • Nathania Claresta Orville
  • Peyton Alexis Whitted
  • Priscilla Annabel Karen
  • Yuni Anggraeni

Di antara para pemain tersebut, Dyah Lestari, Agustin Retong, Adelaide Callista Wongsohardjo, dan Kimberley Pierre Louis ikut bertanding dalam nomor 3x3.

Tim basket putri 3X3 meraih medali perunggu usai menggalahkan Kamboja dengan skor 21-15 di Morodok Techo National Stadium, Elephant Hall 2 pada Minggu (7/5/2023).

Baca juga: Profil Agus Prayogo, Atlet Perwira TNI AD Pengoleksi 7 Emas SEA Games

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

Terkini Lainnya

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Tren
Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Tren
Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Tren
Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Tren
Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Tren
Dampak Pemasangan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, 21 Kereta Berhenti di Jatinegara hingga 30 November 2024

Dampak Pemasangan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, 21 Kereta Berhenti di Jatinegara hingga 30 November 2024

Tren
Mengenal Mepamit dan Dharma Suaka, Upacara Jelang Pernikahan yang Dilakukan Rizky Febian-Mahalini

Mengenal Mepamit dan Dharma Suaka, Upacara Jelang Pernikahan yang Dilakukan Rizky Febian-Mahalini

Tren
Apa Perbedaan antara CPU dan GPU Komputer? Berikut Penjelasannya

Apa Perbedaan antara CPU dan GPU Komputer? Berikut Penjelasannya

Tren
Kucing Calico dan Tortie Kebanyakan Betina, Ini Alasannya

Kucing Calico dan Tortie Kebanyakan Betina, Ini Alasannya

Tren
10 Mei 'Hari Kejepit', Apakah Libur Cuti Bersama?

10 Mei "Hari Kejepit", Apakah Libur Cuti Bersama?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com