Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa Dito Ariotedjo, Sosok Menpora Baru yang Akan Dilantik Hari Ini?

Kompas.com - 03/04/2023, 10:22 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) baru menggantikan Zainudin Amali. 

Sebelumnya, informasi akan dilantiknya Dito tersebut dibenarkan oleh salah satu sumber Kompas.com di Pemerintahan.

"Iya benar," ujar sumber tersebut dikonfirmasi sebagaimana dikutip dari Kompas.com (3/4/2023).

Lantas siapa Dito Ariotedjo yang akan menjadi Menpora baru tersebut?

Baca juga: Jokowi Dikabarkan Lantik Dito Ariotedjo Jadi Menpora dan Rycko Almeza Jadi Kepala BNPT Hari Ini

Profil Dito Ariotedjo

Dito Ariotedjo memiliki nama lengkap Ario Bimo Nandito Ariotedjo. Selama ini ia dikenal sebagai anggota tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sejak April 2022.

Dito merupakan politisi muda dari Partai Golkar yang bergabung dengan partai tersebut sejak tahun 2016.

Dikutip dari Kompas.tv, Dito lahir di Jakarta pada 25 September 1990 atau kini berusia 32 tahun.

Dia diketahui pernah menjadi Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) dan juga sempat mengikuti organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).

Selain itu Dito juga pernah menjadi Ketua Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Provinsi DKI Jakarta demi menyalurkan hobinya di bidang olahraga.

Dekat dengan Raffi Ahmad dan RANS Sport

Pada tahun 2018, Dito dipercaya Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Komite Olimpiade Indonesia menjadi CdM (Chef de Mission) atau Ketua Kontingen Indonesia Youth Olympic Games 2018 di Buenos Aires, Argentina.

Aktivitasnya di dunia olahraga di antaranya berkecimpung bersama Raffi Ahmad dan CEO Prestige Motor, Rudy Salim membentuk Rans Sport dan menjabat sebagai Chairman Rans Nusantara FC, klub sepakbola yang berbasis di Jakarta dan Chairman RANS PIK Basketball.

Dikutip dari TribunNews (21/3/2023) Dito merupakan anak dari Arie Prabowo Ariotedjo yang merupakan pengusaha pertambangan. Ario pernah menjabat sebagai Dirut Antam pada 2017-2019.

Dito juga merupakan cucu perwira TNI angkatan 45, Marsdya TNI (Purn) alm. Sri Bimo Ariotedjo.

Saat proses penyusunan Kabinet Indonesia Maju tahun 2019 lalu, Dito Ariotedjo masuk dalam daftar 10 calon menteri yang disodorkan Airlangga Hartarto kepada Jokowi meskipun saat itu ia tidak terpilih.

Baca juga: Jokowi Dikabarkan Lantik Dito Ariotedjo Jadi Menpora dan Rycko Almeza Jadi Kepala BNPT Hari Ini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Tren
Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Tren
Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Tren
5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

[POPULER TREN] Harga BBM Pertamina per 1 Juni 2024, Asal-usul Kata Duit

Tren
Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Tren
Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Tren
Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tren
Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Tren
Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com