Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Lanjut S2 Dalam Negeri? Ini Daftar Beasiswanya

Kompas.com - 01/09/2019, 13:10 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tak bisa dipungkiri, pendidikan merupakan salah satu modal yang menjanjikan untuk menentukan masa depan. Dengan tingkat pendidikan yang jelas, serta modal pengalaman kerja yang memadai, peluang untuk mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang lebih baik terbuka lebar.

Terkadang gelar sarjana S1 pun belum cukup. Banyak orang berkeinginan melanjutkan studinya ke jenjang yang lebih tinggi. Namun, biaya menjadi salah satu penghambat.

Jangan khawatir, Indonesia memiliki banyak beasiswa S2 yang bisa kamu dapatkan. Berikut daftarnya:

1. Beasiswa LPDP

Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) masih menjadi primadona di kalangan pemburu beasiswa.

Beasiswa ini diperuntukkan bagi seluruh warga negara Republik Indonesia yang ingin menempuh jenjang pendidikan magister dan doktoral.

Di tahun 2019 ini, LPDP membuka pendaftaran dalam dua periode. Periode pertama dimulai dari 26 April sampai 16 September 2019.

Adapun periode kedua, dimulai dari 1 Juli hingga 18 Desember 2019.

Beasiswa ini mencakup dana pendidikan yang meliputi dana pendaftaran, SPP, tunjangan buku, penelitian, seminar internasional, hingga publikasi jurnal internasional.

Selain dana pendidikan, beasiswa LPDP juga mencakup biaya pendukung lainnya, seperti transportasi, biaya hidup, asuransi kesehatan dan lain sebagainya.

Beasiswa LPDP juga memiliki 13 jenis atau kategori yang bisa kamu pilih, mulai dari kategori beasiswa reguler hingga kategori beasiswa Indonesia Timur.

Untuk proses pendaftarannya, dilakukan secara online melalui situs resmi LPDP di https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/

2. Beasiswa Unggulan

Selain LPDP, beasiswa unggulan juga bisa menjadi alternatif selanjutnya.

Diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), beasiswa unggulan ini ditujukan kepada mahasiswa yang sedang menempuh studi dari jenjang sarjana hingga doktor dalam negeri.

Karena ditujukan untuk mahasiswa, maka syaratnya harus berstatus sebagai mahasiswa aktif.

Minimal, sudah mendapatkan surat diterima di perguruan tingga bagi mahasiswa baru.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com