Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Permintaan Ten Hag Usai Man United Raih 4 Kemenangan Beruntun

Kompas.com - 19/02/2024, 18:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Flashscore

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Erik ten Hag, memiliki satu permintaan kepada anak asuhnya usai meraih empat kemenangan beruntun di Liga Inggris.

Manchester United melanjutkan tren positif dengan mengalahkan tuan rumah Luton Town pada laga pekan ke-25 kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League.

Bertanding di Stadion Kenilworth Road pada Minggu (18/2/2024), Man United sukses menaklukkan Luton dengan skor 2-1.

Baca juga: Hasil Luton Vs Man United 1-2: Dwigol Hojlund Ciptakan Sejarah, Setan Merah Menang Lagi

Dua gol Man United diborong oleh striker mereka yang sedang on fire, Rasmus Hojlund.

Hojlund dua kali menjebol gawang Luton pada awal laga, yakni pada menit ke-1 dan 7.

Sementara itu, satu gol balasan Luton dibukukan oleh Carlton Morris pada menit ke-14.

Hasil bagus di kandang Luton membuat Man United membukukan empat kemenangan beruntun di Liga Inggris.

Sebelumnya, armada Erik ten Hag berhasil meraih kemenangan atas Wolves (4-3), West Ham (3-0), dan Aston Villa (2-1).

Baca juga: Luton Town Vs Man United, Sisi Negatif 3 Angka Setan Merah di Mata Ten Hag

Meski Man United kembali meraih hasil maksimal, Erik ten Hag masih punya satu permintaan kepada anak asuhnya.

Ten Hag meminta Rasmus Hojlund dkk untuk lebih tajam memanfaatkan setiap peluang yang ada.

"Kami membuang beberapa peluang yang sangat besar dan kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol. Kami tahu itu," kata Ten Hag, dikutip dari Flashscore.

"Di sisi lain, Luton Town telah kalah dalam beberapa pertandingan musim ini, tetapi hanya dua kali dengan selisih lebih dari dua gol, jadi tidak mudah di sini," imbuh juru taktik asal Belanda tersebut.

Pada babak kedua laga kontra Luton, Man United mendapat dua peluang bagus tetapi semuanya gagal menjadi gol.

Menurut Ten Hag, Man United seharusnya bisa mencetak lebih dari dua gol dalam pertandingan tersebut.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris Usai Man United Menang via Gol Kilat Hojlund

"Cara kami memulai pertandingan sangat sempurna dan itulah cara yang ingin kami lakukan. Itu adalah rencana permainan yang sempurna tetapi satu-satunya hal yang tidak kami lakukan adalah lebih klinis di depan gawang."

"Kami harus mencetak lebih banyak gol karena hari ini kami bisa dengan mudah mencetak lima gol," ucap Ten Hag menegaskan.

Kemenangan atas Luton membuat Man United terus menjaga peluang menembus empat besar.

Armada Erik ten Hag saat ini menempati peringkat keenam klasemen Liga Inggris 2023-2024 dengan nilai 44, terpaut lima poin dari tim peringkat empat Aston Villa.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com