Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Libya, Misi Khusus Shin Tae-yong

Kompas.com - 02/01/2024, 11:21 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Shin Tae-yong punya misi khusus pada laga uji coba timnas Indonesia vs Libya. Ia ingin mengontrol kondisi fisik skuad Garuda yang akan segera tampil pada Piala Asia 2023.

Setelah menggelar pemusatan latihan alias training center (TC) di Turkiye sejak 21 Desember lalu, timnas Indonesia bakal melakoni pertandingan uji coba.

Libya dipilih sebagai lawan uji tanding pertama timnas Indonesia sebelum berlaga pada Piala Asia 2023.

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Libya Malam Ini, Ujian Pertama Garuda Menuju Piala Asia 2023

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dijadwalkan melakoni dua kali laga uji coba melawan Libya.

Laga uji coba pertama timnas Indonesia vs Libya bakal digelar di Mardan Sports Complex, Antalya, pada Selasa (2/1/2024) malam WIB.

Pada pertandingan pertama kontra Libya, Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia ingin mengontrol kondisi fisik para pemain.

"Jadi (melalui uji coba ini) kami bisa bisa kontrol kondisi pemain. Fokus kami yang pertama memang di Piala Asia. Jadi segala sesuatunya akan difokuskan ke situ," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Libya, Hulk Siap Tempur

Juru taktik asal Korea Selatan itu menambahkan, ia tak punya alasan khusus memilih Libya sebagai lawan uji coba.

"Jadi sebetulnya tidak ada alasan khusus memilih Libya, memang di tahun baru ini susah mencari lawan tanding, tapi Libya sebagai tim dari Afrika mau datang untuk melawan kami di Turkiye pada tanggal 2 dan 5 Januari ini," ucap Shin Tae-yong.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong menyampaikan bahwa Shayne Pattynama bakal absen pada laga melawan Libya karena urusan keluarga.

Diketahui, ibu Shayne sedang sakit sehingga ia harus pulang dulu ke Belanda.

Baca juga: Indonesia Vs Libya, Shin Tae-yong Poles Konstruksi Serangan

"Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne, jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda."

"Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu supaya psikologisnya lebih stabil," tutur Shin Tae-yong.

Berdasarkan hasil undian babak penyisihan Piala Asia 2023, timnas Indonesia masuk Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.

Laga uji coba melawan Libya akan menjadi ujian pertama timnas Indonesia sebelum tampil pada Piala Asia 2023.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com