Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembukaan Asian Para Games 2022, Riadi Saputra Pembawa Bendera Merah Putih

Kompas.com - 22/10/2023, 15:42 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com -  Atlet para-atletik nomor lempar lembing, Riadi Saputra, menjadi flag barrier atau pembawa bendera Merah Putih pada pembukaan Asian Para Games Hangzhou 2022.

Jadwal upacara pembukaan Asian Para Games 2022 akan berlangsung di Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium, China, Minggu (22/10/2023) pukul 18.00 WIB. 

“Rasanya senang dan bangga sekali bisa mewakili Indonesia menjadi flag barrier. Di antara yang lain, paling depan. Ini kesempatan terbaik bagi saya,” ucap Riadi dalam keterangan Komite Paralimpiade Nasional (NPC) Indonesia. 

Sebagai pembawa bender Merah Putih, Riadi Saputra akan memakai baju adat Kalimantan. 

Baca juga: Asian Para Games 2022: Tim Indonesia Menuju Hangzhou, Target 10 Besar

Asian Para Games 2022 mnejadi kesempatan kedua Riadi berpartisipasi pada pesta olahraga terbesar di Asia itu. 

Atlet kelahiran Rantau Panjang 42 tahun lalu itu berharap ia dan rekan-rekannya bisa memberikan yang terbaik untuk Merah Putih. 

“Semoga di Asian Para Games Hangzhou, kontingen Indonesia bisa maksimal memberikan yang terbaik sehingga target-target yang sudah ditetapkan bisa terlampaui,” ujar Riadi. 

Sementara itu, Chef de Mission (CdM) Indonesia, Angela Tanoesoedibjo, mengungkapkan bahwa kontingen Indonesia akan menunjukan kekayaan budaya bangsa selama upacara pembukaan Asian Para Games 2022

Baca juga: NOC Indonesia Bubarkan Tim CdM Asian Games 2022

Sebanyak 32 orang perwakilan Kontingen Indonesia akan mengikuti defile upacara pembukaan AiPG Hangzhou 2022.

“Ada yang spesial. Pakaian yang kami kenakan, nanti ada adat Indonesia yang kami bawa dan ini merupakan simbol Indonesia dan juga doa serta harapan bagi para atlet,” ucap Angela.

Kontingen Indonesia pada Asian Para Games 2022 berkekuatan 130 atlet yang akan berjuang di 12 cabang olahraga (cabor).

Ke-12 cabor itu adalah para-bulutangkis, para-renang, para-catur, para-cycling, para-panahan, para-menembak, boccia, lown bowls, para-angkat berat, blind judo, para-tenis meja dan para-atletik.

Kontingen Indonesia ditargetkan mampu finish dalam 10 besar Asian Para Games Hangzhou 2022 dengan raihan 19 medali emas, 23 perak, dan 25 perunggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com