Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Asian Games 2022 Hari Penutupan: China Juara Umum, Indonesia di Atas Malaysia

Kompas.com - 08/10/2023, 05:17 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Posisi puncak klasemen medali Asian Games 2022 pada hari penutupan dipastikan menjadi milik tuan rumah China. Sementara itu, peringkat Indonesia di atas Malaysia.

Asian Games 2022 yang diselenggarakan di Hangzhou, China, sejak 23 September 2023 bakal ditutup pada Minggu (8/10/2023).

Pada hari penutupan Asian Games 2022, hanya ada dua cabang olahraga yang akan dipertandingkan yaitu renang artistik dan karate.

Baca juga: Hasil Sepak Bola Asian Games 2022: Korsel Pertahankan Emas, Uzbekistan Perunggu

China dipastikan menjadi juara umum Asian Games 2022. Perolehan medali kontingen tuan rumah sudah tidak bisa dikejar oleh peserta lain.

Sampai hari terakhir Asian Games 2022, China bertengger di posisi puncak klasemen medali dengan raihan 200 emas, 111 perak, dan 71 perunggu.

Perolehan medali emas China jauh meninggalkan pesaing terdekatnya, Jepang.

Jepang menempati peringkat dua klasemen Asian Games 2022 dengan total 186 medali yang terdiri dari 51 emas, 66 perak, dan 69 perunggu.

Posisi tiga besar dilengkapi oleh Korea Selatan yang mendulang 42 medali emas, 59 perak, dan 89 perunggu.

Baca juga: PBSI Minta Maaf Usai Bulu Tangkis Indonesia Babak Belur di Asian Games 2022

Bagi China, ini menjadi kali ke-11 mereka menjadi juara umum Asian Games.

Dominasi Negeri Tirai Bambu di pesta olahraga negara-negara Asia itu dimulai dari edisi 1982 di New Delhi, India.

Menariknya, sejak kali pertama dilaksanakan pada 1951, hanya ada dua negara yang pernah menjadi juara umum Asian Games yaitu Jepang dan China.

Jepang selalu menjadi juara umum sejak 1951 sampai 1978, sampai akhirnya dominasi mereka dihentikan oleh China yang tampil perkasa hingga kini.

Sementara itu, Indonesia menghuni peringkat ke-13 klasemen medali Asian Games 2022 berbekal tujuh emas, 11 perak, dan 18 perunggu.

Indonesia berada satu setrip di atas Malaysia yang mengumpulkan enam medali emas, delapan perak, dan 18 perunggu.

Baca juga: Asian Games 2022: 8 Cabor DBON Raih Medali untuk Indonesia

Jika dibanding edisi terakhir saat menjadi tuan rumah pada 2018, perolehan medali tim Merah Putih mengalami penurunan sangat jauh.

Pada Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, Indonesia mampu menempati peringkat empat dengan 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu.

Akan tetapi, apabila menilik pencapaian Indonesia pada 2014 (Incheon) dan 2010 (Guangzhou), perolehan medali pada edisi kali ini masih lebih baik.

Adapun, upacara penutupan Asian Games 2022 yang penyelenggaraannya mundur satu tahun karena pandemi Covid-19 akan digelar pada malam ini.

Upacara penutupan atau closing ceremony Asian Games 2022 bakal dilangsungkan di Hangzhou Sports Park Stadium pukul 19.00 WIB.

Berikut klasemen medali pada hari terakhir Asian Games 2022.

Klasemen medali Asian Games 2022

Rank Tim Emas Perak Perunggu Total
1 China 200 111 71 382
2 Jepang 51 66 69 186
3 Korea Selatan 42 59 89 190
4 India 28 38 41 107
5 Uzbekistan 22 18 31 71
6 Taiwan 18 20 28 66
7 Iran 13 21 19 53
8 Thailand 12 14 32 58
9 Bahrain 12 3 5 20
10 Korea Utara 11 18 10 39
11 Kazakhstan 10 21 47 78
12 Hong Kong 8 16 29 53
13 Indonesia 7 11 18 36
14 Malaysia 6 8 18 32
15 Qatar 5 6 3 14
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com