Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi Dapat Rekan Baru di Inter Miami, Darah Muda Argentina

Kompas.com - 30/07/2023, 16:19 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Lionel Messi mendapat rekan baru di Inter Miami yaitu darah muda asal Argentina, Facundo Farias.

Inter Miami mendatangkan gelandang muda berusia 20 tahun, Facundo Farias. Pemain kelahiran Santa Fe itu bakal bergabung dengan seniornya sesama pemain Argentina, Lionel Messi.

Inter Miami mengumumkan transfer Facundo Farias pada Sabtu (29/7/2023).

Baca juga: Momen Messi Gabung Inter Miami, Beckham Tahu via Telepon Jam 5 Pagi

Klub berjulukan The Herons itu memboyong Farias dari klub divisi utama Liga Argentina, Club Atletico Colon.

Kubu Inter Miami tidak merinci biaya transfer yang mereka keluarkan untuk mendatangkan Facundo Farias.

Namun, menurut data Transfermarkt, The Herons mengeluarkan dana sebesar 5 juta euro atau sekitar Rp 82,7 miliar untuk mendapatkan Farias.

Dilansir dari laman resmi klub, transfer Farias yang dilakukan Inter Miami merupakan bagian dari program MLS U22.

Baca juga: Mural Messi Jadi Korban Vandalisme Rival, Fans Inter Miami Bertindak Cepat

Di Inter Miami, Farias diikat kontrak sampai 2027 dengan opsi perpanjangan pada tahun berikutnya.

Farias bakal mengisi satu slot pemain internasional di skuad The Herons.

Akan tetapi, ia akan bergabung dengan klub milik David Beckham itu setelah dokumen Sertifikat Transfer Internasional (ITC) dan Visa P-1 rampung.

"Facundo adalah pemain yang sangat menjanjikan dan kami sangat senang bisa membawanya ke Inter Miami," kata Direktur Olahraga Inter Miami, Chris Henderson.

"Kami yakin dia akan mampu mewujudkan potensinya di sini dan menambah opsi kami di sejumlah posisi," imbuh Henderson.

Baca juga: Presiden Barcelona Merasa Aneh Lihat Messi Pakai Jersey Inter Miami

Dari pihak pemain, Farias mengatakan bahwa ia sangat bahagia bisa bergabung dengan Inter Miami.

"Saya sangat senang bisa melakukan transfer ini," kata Farias.

"Inter Miami adalah klub besar dengan ambisi yang luar biasa dan saya senang bisa menjadi bagian dari proyek ini bersama para pemain, pelatih, dan staf yang hebat," imbuh pemain yang mencetak satu gol dari delapan penampilan di Liga Argentina 2023 tersebut.

Facundo Farias menjadi rekrutan kelima Inter Miami pada bursa transfer musim panas 2023.

Sebelumnya, Inter Miami telah memboyong Lionel Messi, Sergio Busquets, Jordi Alba, dan Diego Gomez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com