Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Memotivasi Atlet ASEAN Para Games dengan Kampanye "Para Juara"

Kompas.com - 04/06/2023, 20:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo membuat kampanye atau gerakan untuk mendukung atlet kebanggaan tanah air yang tengah berjuang pada ASEAN Para Games (APG) 2023 Kamboja.

Menpora Dito Ariotedjo secara resmi meluncurkan kampanye tersebut pada Minggu (4/6/2023).

Adapun kampanye yang diluncurkan adalah tagar "Para Juara". Harapannya, selain memberikan semangat untuk para atlet, kampanye itu turut menghimpun euforia masyarakat Indonesia.

Menpora Dito pun berharap masyarakat ikut mendukung perjuangan para atlet untuk kembali meraih juara umum dalam ajang ASEAN Para Games.

Baca juga: Lepas Kontingen ASEAN Para Games, Menpora: Pertahankan Juara Umum!

"Tagar Para Juara ini adalah motivational statement yang mewakili prinsip dan spirit para atlet 'peretas batas' ini," kata Menpora Dito dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Mereka adalah para juara yang sudah juara dari hati dan mindset, yang insya Allah nanti mereka lah yang akan membawa kebanggaan untuk Indonesia kembali menjadi juara umum di ASEAN Para Games," ujar Menpora Dito.

Menpora Dito turut berkolaborasi dengan jaringan-jaringan di Kemenpora untuk menggaungkan dukungan bagi atlet yang berjuang di Kamboja.

Selebriti, komunitas muda, difabel, dan warganet, merupakan sejumlah pihak yang telah diajak berkolaborasi oleh Menpora Dito.

Baca juga: Persiapan Awal, Kontingen ASEAN Para Games 2023 Sudah Tiba di Kamboja

"Kita merangkul semua, kita ajak semua tanpa terkecuali, siapa pun ikut untuk bersama-sama menyuarakan dukungan kepada mereka yang berjuang di Kamboja," ucap Menpora Dito.

Menpora Dito berharap, kampanye "Para Juara" yang telah dibuat tidak menjadi jargon semata, melainkan bisa benar-benar dirasakan oleh setiap pihak.

"Kami harap kampanye ini tidak hanya menjadi jargon semata, tetapi pesannya juga bisa dirasakan oleh masyarakat dan mampu menginspirasi mereka," kata Menpora Dito.

"Sebab, semangat mereka telah menunjukkan jiwa juara bahkan sebelum pertandingan dimulai," tuturnya lagi.

Baca juga: ASEAN Para Games 2023, Tim Para-atletik Indonesia Buru 39 Emas

"Mereka adalah para juara yang mampu untuk meretas segala batas, senapas dengan spirit yang saya rasa ada di dalam jiwa seluruh rakyat Indonesia: meretas batas, meraih emas!” tutur Menpora Dito.

Sebelumnya, Menpora Dito telah melakukan langkah serupa untuk mendukung atlet Indonesia yang berjuang pada ajang SEA Games 2023 Kamboja.

Kala itu, dia membuat kampanye dengan tagar "Olah Semangat".

Kampanye tersebut mengiringi langkah kontingen Indonesia yang berhasil melampau target dengan raihan 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com