Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games 2023 Kamboja, CdM Minta Atlet Jaga Kondisi Saat Lebaran

Kompas.com - 20/04/2023, 18:20 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jelang keberangkatan kontingen Indonesia ke Kamboja, Chef de Mission (CdM) SEA Games 2023, Lexyndo Hakim mengingatkan agar selurut atlet dapat tetap menjaga kondisi fisik mereka saat Hari Raya Idul Fitri 1444 H sesuai dengan anjuran dari tim pelatih.

Hal ini disebabkan karena sebagian besar dari persiapan atlet Indonesia untuk ajang SEA Games 2023 Kamboja bertepatan dengan berjalannya bulan suci Ramadhan dan saat Lebaran.

Akibatnya, pemusatan latihan nasional (Pelatnas) dan training center (TC) untuk atlet-atlet kontingen Merah-Putih terpaksa harus dilakukan ketika bulan Ramadhan dan Lebaran jelang berlangsungnya event multiolahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Pelatnas dan TC yang dilakukan oleh setiap atlet Indonesia ditujukan agar dapat meraih hasil maksimal di Land of Khmer nanti.

Baca juga: CdM SEA Games 2023 Targetkan Tiga Emas dari Aquathlon, Duathlon, dan Triathlon

Kontingen Indonesia sendiri ditargetkan dapat mempertahankan prestasi di SEA Games tahun ini dengan menduduki peringkat ketiga klasemen akhir perolehan medali.

"Kami harus memperhatikan para atlet tetap menjalankan latihan dengan konsisten pada bulan suci Ramadhan. Ramadhan sendiri menjadi momentum untuk menempa mental dan fisik dari para atlet," ujar Lexy dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com.

"Kami juga mengimbau para atlet untuk tetap menjaga kondisi saat Lebaran demi peak performance mereka terjaga sampai di SEA Games nanti," sambungnya. 

Lexy juga berpesan pada atlet-atlet kontingen Indonesia di SEA Games untuk dapat bertanding dengan baik dan mempersembahkan emas untuk negara.

Baca juga: SEA Games 2023, CdM Indonesia Yakin Timnas Dragon Boat Penuhi Target

"Kami doakan agar para atlet yang membawa nama besar Indonesia bisa mendapatkan emas sebanyak-banyaknya, lalu dengan bangga mengibarkan bendera Merah Putih dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya," imbuhnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Perbasi DKI Jakarta tersebut meminta atlet-atlet untuk memanfaatkan momentum Lebaran sebagai ajang minta restu dan doa kepada keluarga agar dapat berprestasi di SEA Games 2023 Kamboja.

Menurutnya, restu dari orang tua dan keluarga dapat menambah mental dari seluruh kontingen sebelum bertanding di arena.

"Jika ada yang sempat pulang ke rumah disela-sela pelatnas, jangan lupa meminta doa restu kepada orang tua dan keluarga,"

Baca juga: Indonesia Siap Sambut 69 Negara pada CdM Meeting AWBG 2023

"Doa dan semangat dari keluarga juga menurut saya menjadi stimulus untuk keberhasilan SEA Games Kamboja nanti," jelasnya.

CdM SEA Games 2023 tersebut berharap agar atlet-atlet kontingen Indonesia dapat berada dalam kondisi yang siap jelang bertanding pada awal Mei nanti.

"Akumulasi kekuatan fisik dan mental yang prima setelah Ramadhan dan Lebaran akan memastikan kita dapat hasil maksimal di SEA Games 2023," harapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com