Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CdM SEA Games 2023 Tunggu Daftar Kontingen Indonesia dari Kemenpora

Kompas.com - 02/04/2023, 13:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Torch Relay atau pawai obor SEA Games 2023 Kamoja berlangsung lancar di Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023). 

Chief de Mission (CdM) kontingen Indonesia di SEA Games 2023, Lexyndo Hakim, kini tinggal menunggu keputusan jumlah atlet dan cabang olahraga (cabor) yang berangkat ke Kamboja.

"Alhamdulillah hari ini hadir Plt Menpora, juga deputi-deputi Kemenpora, Pak Sesmenpora dan Pak Mahfudin Nigara (Staf Khusus Menpora Bidang Pengembangan dan Prestasi Olahraga)," ucap Lexy dalam keterangan NOC Indonesia. 

"Artinya, perhatian yang diberikan Kemenpora sudah sangat besar, tinggal kita tunggu saja perhatian dalam bentuk daftar cabor dan kontingen yang akan diberangkatkan," ujar Lexy.

Baca juga: Timnas Kriket Indonesia Siap Sumbang Emas di SEA Games 2023

"Kalau hadir semua dalam acara torch relay SEA Games, harusnya sudah tidak lama lagi kami mendapat kepastian atlet dan kontingen cabor yang akan tempur di Kamboja. Yang pasti kami apresiasi sekali kehadirannya dan dukungan dalam acara hari ini," katanya. 

Lexy berharap, pawai obor SEA Games 2023 bisa menjadi salah satu momentum penambah semangat bagi atlet Indonesia. 

"Torch relay di Indonesia sebagai salah satu momentum penambah spirit laksana api membakar semangat para atlet kita yang sedang dalam kondisi prima untuk menghadapi SEA Games mendatang," ucap Lexy.

Sementara itu, Plt Menpora, Muhadjir Effendy, menegaskan bahwa pihaknya melalui tim review sudah menentukan jumlah kontingen dan cabor yang akan diberangkatkan ke SEA Games.

Baca juga: Mencari Medali Emas SEA Games 2023 dari Angkat Besi dan Biliar

Namun, Muhadjir menjelaskan bahwa tim review Kemenpora masih perlu merapikan beberapa administrasi yang terlambat dari masing-masing cabor.

"Saya kira dalam waktu dekat (jumlah kontingen dan cabor akan diputuskan), kalau Kemenpora hanya memfasilitasi saja. Secara teknis, itu urusan masing-masing cabor, lalu dikondisikan tim review," ujar Muhadjir.

"Tim review memang sudah menentukan, tapi beberapa cabor ada perbaikan. Prinsipnya semua sudah, tinggal perbaiki yang terlambat saja," jelasnya.

SEA Games 2023 dijadwalkan berlangsung di Kamboja pada 5-17 Mei 2023. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com