Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menuju Piala Dunia U19 2023, Timnas Kriket Putri Indonesia TC di India

Kompas.com - 04/12/2022, 10:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas kriket U19 putri Indonesia telah diberangkatkan untuk menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Kota Banglore, India hingga 29 Desember 2022.

Pemusatan latihan di India itu diadakan sebagai langkah persiapan timnas kriket putri Indonesia menuju Piala Dunia Kriket U19 Kategori T20 yang rencananya akan berlangsung di Afrika Selatan pada 14-19 Januari 2023.

Selama proses pemusatan latihan, para pemain timnas kriket U19 putri Indonesia akan dibantu oleh trainer dan physio dari India.

Ketua Harian Pengurus Pusat Persatuan Cricket Indonesia (PP PCI) Abhiram Singh Yadav berharap para pemain bisa memanfaatkan kesempatan itu dengan maksimal.

Baca juga: Timnas Kriket Putri Indonesia Tampil Perkasa di Laga Persahabatan

"Waktu pelaksanaan Piala Dunia U 19 Putri tinggal sebulan lagi. PP PCI berharap mereka bisa memanfaatkan waktu TC di India dalam upaya meningkatkan prestasi," kata Abhiram Singh dalam rilis yang diterima KOMPAS.com, Minggu (4/12/2022).

"Apalagi, timnas Indonesia akan mendapatkan bantuan trainer dan physio dari India selama menjalani TC," ujar Abhiram.

Abhiram meyakini bahwa para pemain akan memperoleh banyak manfaat ketika menjalani pemusatan latihan di India.

Selain mendapatkan program latihan bertaraf profesional serta lawan tanding yang kuat, para pemain bisa membentuk karakter dan mental sebelum yampil pad Piala Dunia 2023.

Baca juga: Rahasia Timnas Kriket U19 Putri Indonesia Tembus Piala Dunia

Sementara itu, Afie Fiermansyah selaku manajer timnas kriket putri Indonesia mengingatkan para pemain untuk menjalani proses pemusatan latihan dengan sungguh-sungguh.

Afie Fiermansyah meyakini pemusatan latihan di India akan memberikan pengalaman yang berbeda.

"Perjalanan ke luar negeri akan memberikan situasi yang berbeda dan mereka perlu beradaptasi,” ucap Afie Fiermansyah.

Dalam pelaksanaan TC di India, PP PCI bekerja sama dengan Sekolah Olahraga Bangalore yang menyiapkan fasilitas kriket dan dukungan infrastruktur olahraga terbaiknya.

Baca juga: Pameran Trofi Piala Dunia T20 2022, Bangkitkan Motivasi demi Prestasi Kriket Indonesia

Selain itu, Sekolah Olahraga Bangalore akan menyediakan akomodasi, nutrisi, dan fasilitas latihan bagi para pemain timnas putri Indonesia. 

Direktur Bangalore Sport Schools Dr. UV Sankar turut menyatakan dukungan kepada timnas kriket putri Indonesia.

“Kami siap mendukung tim kriket Putri U 19 Indonesia untuk melakukan persiapan Piala Dunia," kata Sankar.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com