Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-kata Pertama Alvaro Bautista Usai Jadi Juara Dunia WSBK 2022 di Mandalika

Kompas.com - 13/11/2022, 14:32 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rider Aruba.it, Alvaro Bautista, tidak bisa menyembunyikan rasa senangnya seusai dipastikan menjadi juara dunia WSBK 2022.

Alvaro Bautista menjadi juara dunia selepas menyelesaikan balapan kedua di WSBK Mandalika 2022 di Sirkuit Mandalika pada Minggu (13/11/2022).

Balapan kedua WSBK Mandalika 2022 sejatinya menempatkan Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha) di podium pertama.

Namun, kemunculan Alvaro Bautista di posisi kedua membuat Toprak Razgatlioglu harus merelakan gelar juara dunia berpindah tangan. Sebagai informasi, Toprak merupakan juara dunia WSBK 2021.

Baca juga: Musim 2022 Milik Ducati, Kawinkan Gelar Juara Dunia WSBK dan MotoGP

Situasi itu tak lepas dari posisi Alvaro Bautista di puncak klasemen WSBK 2022 yang sudah tidak mungkin terkejar Toprak selaku pesaing terdekat.

Dengan demikian, Alvaro Bautista berhasil menyegel gelar juara dunia WSBK 2022 lebih cepat. Sebab, ajang balap motor itu masih menyisakan satu seri lagi di Australia.

Adapun WSBK Australia 2022 dijadwalkan bakal bergulir di Sirkuit Phillip Island mulai 18-20 November mendatang.

Selepas dipastikan menjadi juara dunia WSBK 2022, Alvaro Bautista mengaku sangat bahagia dengan pencapaiannya tahun ini.

Baca juga: Hasil Race 2 WSBK Mandalika: Alvaro Bautista Juara Dunia!

“Ini sangat fantastis, saya senang,” ucap Alvaro Bautista dalam wawancaranya dengan Dorna seusai balapan di WSBK Mandalika 2022.

Pebalap berkebangsaan Australia itu lantas mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya Ducati yang sudah memberikan kepercayaan besar kepadanya.

“Saya ingin berterima kasih kepada pihak yang sudah mempercayai saya,” ucap rider kelahiran 21 November 1984 itu.

“Juga kepada pihak yang sudah memberikan kesempatan untuk bertarung dalam kejuaraan ini. Saya berterima kasih kepada Ducati dan semua orang yang berada di sisi saya,” tutur dia.

Baca juga: Suara Penonton WSBK Mandalika, Puji dan Beri Catatan Fasilitas Sirkuit

Lebih lanjut, Alvaro Bautista membicarakan soal balapan kedua WSBK Mandalika 2022. Ia mengaku sempat berupaya keras untuk mengontrol emosi.

Kondisi itu muncul lantaran Alvaro Bautista start dari urutan keempat atau grid kedua saat memulai balapan di WSBK Mandalika 2022.

“Jadi, saya tadi berada di grid kedua saat balapan. Sebelum mulai, saya mencoba mengontrol emosi,” kata dia.

“Saat saya di posisi pertama, saya melakukan kesalahan karena terlalu banyak berpikir,” ucap rider yang pernah menjadi bagian tim pabrikan Honda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com