Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambutan Hangat Buat Atlet UCI MTB Eliminator World Cup 2022

Kompas.com - 25/08/2022, 14:00 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Para atlet dunia UCI MTB Elimintator World Cup 2022 mulai berdatangan ke Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Puluhan atlet dunia dari 30 negara berbeda tiba di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, Rabu 24 Agustus 2022. Dalam rombongan itu juga ada Kristof Bruyneel selaku CEO City Mountain Bike.

Mereka dijemput oleh Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran, yang didampingi oleh Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo dan Ketua Organizing Committee (OC) atau Ketua Panitia Pelaksana H Agustiar Sabran.

Saat tiba di bandara, rombongan disambut iringan tarian Dayak yang memesona. Kemudian, Agustiar Sabran melakukan prosesi tampung tawar kepada sejumlah peserta UCI MTB Eliminator World Cup 2022.

Baca juga: Kejuaraan Dunia Balap Sepeda MTB Bakal Digelar di Palangkaraya

Selanjutnya, Gubernur Kalteng Sugianto Sabran memasangkan lawung dan lilis lamiang secara simbolis kepada salah satu peserta.

Para atlet juga dihidangkan sejumlah minumas khas Kalteng, di antaranya teh pasak bumi.

Dalam sambutannya, Sugianto Sabran mengutarakan rasa bahagia atas kedatangan para tamu dari berbagai Negara untuk mengikuti event UCI MTB Eliminator World Cup 2022 di Kalteng.

“Saya sangat senang, sangat gembira menyambut para tamu yang akan mengikuti balap sepeda gunung internasional di Kalteng atau yang kita kenal dengan UCI MTB Eliminator World Cup 2022," kata Sugiarto dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Prosesi penyambutan kedatangan mereka ke sini merupakan awal dimulainya event UCI MTB Eliminator World Cup di Kalteng” tutur Sugianto Sabran.

Lebih lanjut, Sugiarto mengatakan, pihaknya terus bekerja keras untuk memastikan keamanan di Kalteng kondusif.

Baca juga: Ajang Balap Sepeda Maraton GFNY Bali 2022 Targetkan 2.000 Peserta

Pemprov telah berkoordinasi dengan jajaran Forkopimda Prov. Kalteng untuk mengamankan jalannya kejuaraan sepeda gunung di Kalteng.

“Dari segi pengamanan, kita sudah berkoordinasi dengan Forkopimda yakni pak Kapolda dan pak Danrem, dan mereka menyatakan siap. Dari Polda Kalteng telah menyiapkan sekitar 1.000 personil untuk mengamankan acara ini”, kata Sugiarto.

“Kita sedang menunggu kedatangan tamu VIP dari pusat. Mudah-mudahan pak Presiden RI Joko Widodo bisa datang ke Kalteng”, jelasnya.

Sementara itu, CEO City Mountain Bike, Kristof Bruyneel mengaku terkesan dengan keindahan trek baru di Palangkaraya.

Dia mengapresiasi seluruh pihak yang telah bekerja keras untuk menyuksekan balapan seri ke-8 tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com