Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ONE Championship 2022, Petarung Indonesia Priscilla Hertati Bedah Laga 6 Srikandi Bela Diri

Kompas.com - 14/01/2022, 12:21 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ajang perdana ONE Championship 2022 bertajuk ONE: HEAVY HITTERS akan menyajikan enam srikandi bela diri dari berbagai disiplin dan negara.

Mereka akan berjuang meraih supremasi di pentas global baik dalam laga perebutan sabuk, perebutan peringkat, maupun pembuktian diri di divisi yang baru.

Pada laga puncak, misalnya, ada laga antara Juara Dunia ONE Women's Strawweight "The Panda" Xiong Jing Nan melawan penantang peringkat keempat Ayaka "Zombie" Miura. 

Sebelumnya, akan ada laga Muay Thai divisi strawweight (kelas jerami) antara Supergirl melawan Ekaterina "Barbie" Vandaryeva. 

Baca juga: Berpeluang Dapat Bonus, Elipitua Siregar Akan Hadapi Lawan Baru di ONE Championship

Pada laga awal, akan ada duel MMA antara Tiffany "No Chill" Teo melawan Meng Bo di kelas strawweight

Menariknya, dua nama terakhir ini pernah menghadapi srikandi MMA Indonesia, Priscilla "Thathie" Hertati Lumban Gaol.

Jelang laga di Singapore Indoor Stadium, Jumat (14/1/2022), Priscilla memberikan prediksi terkait aksi dari keenam bintang bela diri putri. 

1. Xiong Jing Nan (China) Vs Ayaka Miura (Jepang)

Aksi puncak ONE: HEAVY HITTERS ini akan menampilkan laga klasik antara striker versus grappler. Sebagai ratu divisi, Xiong Jing Nan memiliki latar belakang kuat dalam tinju dan telah banyak mengukir KO. 

Sedangkan, sang lawan adalah pemilik kuncian gila yang telah mengalahkan empat lawannya lewat teknik scarf-hold americana yang sama.

Laga ini juga memiliki gengsi tinggi karena melibatkan dua negara Asia yang punya rivalitas panjang, yakni China dan Jepang.

Baca juga: Tekad Elipitua Siregar Hentikan Dominasi Petarung Filipina di ONE Championship

Menurut Priscilla, laga ini akan berjalan sengit karena melibatkan dua disiplin bela diri dari spektrum berbeda.

"Kalau jalannya pertandingan itu pasti seru, karena baik Jing Nan maupun Ayaka memiliki jiwa petarung," ujar Priscilla dalam rilis yang diterima Kompas.com. 

"Ayaka jelas ingin merebut sabuk emas milik Jing Nan. Otomatis, dia akan berjuang lebih keras lagi. Saya berharap laga ini akan menjadi sangat menarik," ucapnya.

The Panda memang memiliki pengalaman luar biasa dalam menghadapi para grappler elite, seperti dalam kemenangan KO yang diraihnya atas Juara Dunia ONE Women's 

Atomweight "Unstoppable" Angela Lee dan saat mengalahkan Michelle Nicolini.

Baca juga: ONE Championship: Pulang ke Samarinda, Eko Roni Siap Bangun Sasana Kelas Dunia

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com