Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IBL 2021 Ditunda Mendadak, Tim Sepakat Legawa

Kompas.com - 10/01/2021, 13:30 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia Basketball League (IBL) mengumumkan penundaan bergulirnya musim 2021 yang seharusnya dilaksanakan pada 15 Januari 2021.

Penundaan ini berhubungan langsung dengan dikeluarkannya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diterapkan pemerintah sejak 6 Januari 2021 kemarin.

Keputusan ini sangat berat, padahal pihak penyelenggara sudah mengeluarkan usaha ekstra memperhatikan penerapan skema protokol kesehatan guna menciptakan kompetisi yang steril dari Covid-19.

Namun, pada akhirnya, IBL dan Perbasi tetap tunduk pada pihak pengambil kebijakan tertinggi.

Penundaan ini pun menciptakan kekecewaan yang sangat besar bagi klub dan pemain, apalagi kompetisi dihentikan H-7 dari pelaksanaan.

Baca juga: PSBB Ketat Diterapkan, IBL 2021 Resmi Ditunda

Namun, pihak klub pun menerima keputusan ini dengan besar hati. Salah satunya Pacific Caesar.

Manajer Pacific Caesar Ade Nopriansyah mengungkapkan keputusan ini sudah disepakati bersama oleh 12 tim.

Sebuah keputusan yang berat, tetapi patut diambil demi kebaikan bersama.

"Ya kemarin sudah disepakati oleh IBL dan semua perwakilan manajemen untuk mengikuti instruksi tersebut. Yang terbaik demi Indonesia,” kata Ade Nopriansyah kepada Kompas.com.

Klub-klub lain juga turut menyebarkan informasi melalui akun media sosial mereka masing-masing. Mereka minta kebesaran hati penikmat basket Indonesia untuk bersabar lagi.

Baca juga: IBL 2021 Ditunda hingga Maret, Begini Respons Salah Satu Tim Kontestan

"Mesti bersabar lagi untuk sementara, sembari menunggu liga bisa berjalan lagi."

"Siang ini IBL resmi menyatakan liga ditunda sementara waktu. Jadi tanggal 15 nanti belum jadi main dulu. Stay safe. Stay sane. Stay strong," tulis Satria Muda di akun Instagram resminya @smpertamina.

"Nyatanya, rasa sedih dan kecewa sempat singgah di dalam setiap kami, mungkin bagi sebagian PJ Holics (sebutan fans Pelita Jaya) juga," tulis @pelitajayabasketball, akun resmi Pelita jaya

"Namun, yang pasti, api semangat harus terus menyala sambil terus berusaha dan percaya bahwa akhir cerita yang indah akan datang di waktu yang tepat," kata mereka.

Tidak hanya itu, 12 tim juga saling menguatkan satu sama lain di kolom komentar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com