Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Malaysia Sudah Berlaga di Liga Top Eropa, Indonesia Masih Berharap

Kompas.com - 24/10/2020, 12:25 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Pemain Malaysia berhasil mencatatkan debutnya di liga top Eropa.

Adalah Luqman Hakim Shamsudin yang baru saja mencatatkan debutnya bersama tim senior KV Kortrijk di pentas kasta tertinggi Liga Belgia, Jupiler Pro League.

Menurut laman resmi UEFA, Liga Belgia masuk 10 besar liga top Eropa berdasarkan catatan koefisien, tepatnya di posisi kedelapan.

Luqman masuk pada menit ke-74 dalam laga KV Kortrijk vs Anderlecht, Sabtu (24/10/2020).

Baca juga: Luqman Hakim, Pemain Pertama Malaysia yang Berlaga di Liga Top Eropa

"Luqman Hakim Shamsudin membuat sejarah hari ini saat ia menjadi orang pertama Malaysia yang tampil dalam pertandingan papan atas Eropa," tulis media asal Malaysia, New Strait Times.

"Luqman sangat berpengaruh dalam membantu tim memenangkan penalti pada menit ke-85, yang kemudian dieksekusi dengan tenang oleh Ilombe Mboyo."

Berbicara soal ini, pemain Indonesia hampir pernah mencatatkan penampilan di liga top Eropa.

Legenda hidup timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, pernah memperkuat Sampdoria.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, Kurniawan memperkuat tim Sampdoria Primavera pada 1994.

Kurniawan masuk ke Sampdoria sebagai bagian dari program Primavera gagasan PSSI.

Hanya saja, pada saat itu Kurniawan akhirnya tidak masuk skuad Sampdoria untuk mengikuti Serie A - kasta tertinggi Liga Italia - dan dirinya pun akhirnya keluar dari klub tersebut.

Kurniawan lantas menjalani debut profesionalnya dengan klub asal Swiss, FC Luzern.

Saat ini, ada dua pemain Indonesia yang memperkuat klub Eropa. Mereka adalah Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.

Baca juga: Kabar Gembira, Witan Sulaeman Masih Bisa Main di Laga Timnas U19 Indonesia Vs Bosnia

Egy memperkuat klub Polandia, Lechia Gdanks, di kasta tertinggi Liga Polandia, Ekstraklasa.

Sementara Witan membela FK Radnik Surdulica, klub kasta tertinggi Liga Serbia.

Berdasarkan UEFA, Liga Polandia dan Liga Serbia belum masuk 10 besar liga top Eropa. Liga Polandia berada di peringkat ke-29, sedangkan Liga Serbia di posisi ke-19.

Terbaru, Egy Maulana hanya menghuni bangku cadangan pada laga Zagliebe Lubin vs Lechia Gdansk di Stadion Zagliebe, Sabtu (24/10/2020) dini hari WIB. Pada laga itu, kedua tim bermain imbang 1-1.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com