Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Dijk Ungkap "Kekejaman" Juergen Klopp kepada Skuad Liverpool

Kompas.com - 06/07/2020, 04:45 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Bek tangguh Liverpool, Virgil Van Dijk, mengakui menjadi tim hebat bukanlah hal yang mudah.

Van Dijk mengungkapkan perlu banyak proses termasuk rasa sakit dan kesabaran yang tinggi agar bisa berkembang.

Kemudian setelah berkembang, tantangan berat selanjutnya ialah meningkatkan dan mempertahankannya.

Dalam hal proses bersama Liverpool, Van Dijk menyebut pelatihnya, Juergen Klopp, merupakan orang yang kejam.

Baca juga: Media Manchester Yakin Man United Bisa Tantang Liverpool Musim Depan

Kata kejam bukan berarti sebuah kejahatan, namun cara Klopp membuat skuad Liverpool tahan banting dan bisa berkembang secara perlahan.

Hasilnya, pencinta sepak bola bisa melihat tim berjuluk The Reds itu sedang berada di masa kejayaannya di bawah pelatih asal Jerman.

"Saya menyebutnya gaya Jerman. Berlari, berlari, dan berlari," ucap van Dijk dikutip Daily Mirror.

"Ketika Anda berpikir Anda sudah selesai, lebih banyak berlari lagi."

Baca juga: Michael Ballack Puji Keputusan Timo Werner Pilih Chelsea ketimbang Liverpool

"Tidak pernah dalam hidup saya, saya harus berlatih begitu keras. Saya ingat tiga sesi pelatihan sehari di Prancis. Tidak ada media, tidak ada penggemar, hanya kami sendiri."

"Dan di atas semua itu kerja keras fisik, kami seolah dibor dalam rapat, dengan pembicaraan soal taktik."

"Itu berjalan terus dan terus. Ketika saya akhirnya sampai di rumah, saya benar-benar sangat kelelahan," tutur van Dijk.

Bukan hanya berimbas baik kepada tim Liverpool, tiap individu yang dibesut Klopp juga naik dalam harga jual.

Baca juga: Liverpool Vs Aston Villa, Secercah Harapan The Villans Kala Bersua Sang Juara

'Kekejaman' Klopp berbuah manis dengan meningkatnya harga pasaran setiap pemain.

Sebut saja pemain belakang Andy Robertson. Dia didatangkan dari Hull City senilai 8 juta poundsterling.

Melansir Transfermarkt, kini harga jual Robertson diperkirakan senilai 80 juta poundsterling.

Begitu pula dengan pemain akademi Liverpool yang saat ini melejit menjadi salah satu bintang, Trent Alexander-Arnold.

Baca juga: Jumlah Gol Trio Man United Sudah Lampaui Trio Terbaik Eropa Milik Liverpool

Harga jual bek sayap tersebut berkisar 100 juta poundsterling.

"Liverpool tidak membeli pemain bintang, mereka membuat pemain bintang. Klopp tidak mendapat banyak pujian untuk hal itu," ucap Carragher

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com