Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tyson Fury Klaim Deontay Wilder Lakoni Trilogi Cuma karena Uang

Kompas.com - 04/06/2020, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Tyson Fury menganggap Deontay Wilder hanya menginginkan uang dari laga rematchnya.

Seperti yang diketahui, Tyson Fury dan Deontay Wilder dijadwalkan bakal bertemu lagi dalam duel ketiga mereka.

Deontay Wilder mengaktifkan klausul laga rematch ketiga kalinya dengan Fury setelah mengalami kekalahan pada duel kedua yang berlangsung Februari 2020 lalu.

Pada laga tersebut, Wilder gagal mempertahankan sabuk juara kelas berat versi WBC setelah kalah TKO dari Tyson Fury.

Baca juga: Duel Tyson Fury vs Anthony Joshua Bisa Digelar, Rencana Sedang Dibahas

"Saya masih punya duel ketiga dengan Deontay Wilder," kata Tyson Fury seperti dilansir dari Daily Mail.

"Dia akan melakoni laga itu untuk satu alasan yakni uang," lanjut Fury saat ditanya apakah Wilder tetap akan bertarung dengannya atau tidak.

"Dia akan menjalani pertarungan itu karena akan menghasilkan banyak uang. Dia punya delapan atau sembilan anak untuk diberi makan. Jadi dia pasti akan menjalani rematch itu," lanjutnya menambahkan.

Tyson Fury disebut-sebut sebagai favorit juara dalam pertarungan ketiga kalinya melawan Deontay Wilder.

Namun, petinju asal Inggris itu mengaku tetap waspada karena dia yakin Wilder bakal lebih berbahaya dari dua pertandingan sebelumnya.

"Ini tinju kelas berat, apa pun bisa terjadi, terutama dengan pukulan dimanti seperti milik Wilder," kata Tyson Fury.

Baca juga: Tak Mau Pensiun Dulu, Tyson Fury Ingin Kontrak Terbesar dalam Sejarah Tinju

“Memang ia masih lawan membahayakan, masih lawan yang lapar, yang datang ingin menunjukkan bahwa dia pantas, membuktikan dia bisa kembali dan menjadi juara dua kali dari kelas berat,” ucapnya.

Maka dari itu, petinju asal Inggris tersebut yakin Wilder akan menjadi lawan yang lebih berbahaya dari dua pertandingan sebelumnya.

“(Dia) lebih berbahaya dari pertarungan terakhir, pastinya. Anda tahu karena apa? Ini adalah pertandingan tinju. Saya tidak melihatnya sebagai hal lain. Anda bisa menang dan kalah, Anda tidak pernah tahu,” tutur Fury.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Borneo FC, Huistra Minta Pesut Etam Senang-senang

Bali United Vs Borneo FC, Huistra Minta Pesut Etam Senang-senang

Liga Indonesia
Media Wales Bahas Nathan Tjoe-A-On, Pemain Masa Depan, Saran Dipinjamkan

Media Wales Bahas Nathan Tjoe-A-On, Pemain Masa Depan, Saran Dipinjamkan

Timnas Indonesia
Momen Thiago Silva Liburan di Bali dengan Sang Istri

Momen Thiago Silva Liburan di Bali dengan Sang Istri

Liga Inggris
Cerita Alberto Rodriguez, Rasakan Degradasi lalu Bawa Persib ke Final

Cerita Alberto Rodriguez, Rasakan Degradasi lalu Bawa Persib ke Final

Liga Indonesia
Kisah Bernardo Silva, Dipinggirkan lalu Bangkit Terinspirasi Messi

Kisah Bernardo Silva, Dipinggirkan lalu Bangkit Terinspirasi Messi

Liga Inggris
Arne Slot Serupa Juergen Klopp, Diyakini Sukses di Liverpool

Arne Slot Serupa Juergen Klopp, Diyakini Sukses di Liverpool

Liga Inggris
Simone Inzaghi Raih Penghargaan Pelatih Terbaik Liga Italia 2023-2024

Simone Inzaghi Raih Penghargaan Pelatih Terbaik Liga Italia 2023-2024

Liga Italia
AC Milan Pisah dengan Pioli, Bonera Naik, kemudian Fonseca

AC Milan Pisah dengan Pioli, Bonera Naik, kemudian Fonseca

Liga Italia
Malaysia Masters 2024: Dejan/Gloria Kalah, Telur Belum Pecah

Malaysia Masters 2024: Dejan/Gloria Kalah, Telur Belum Pecah

Badminton
Barcelona Resmi Pecat Xavi, Hansi Flick Kandidat Kuat Pengganti

Barcelona Resmi Pecat Xavi, Hansi Flick Kandidat Kuat Pengganti

Liga Spanyol
Jadwal Man City Vs Man United di Final Piala FA, Adu Taktik Guardiola-Ten Hag

Jadwal Man City Vs Man United di Final Piala FA, Adu Taktik Guardiola-Ten Hag

Liga Inggris
Alasan AC Milan Pilih Perpisahan, Bukan Pemecatan Stefano Pioli

Alasan AC Milan Pilih Perpisahan, Bukan Pemecatan Stefano Pioli

Liga Italia
Jay Idzes 'Berisik' Saat Main di Timnas Indonesia, Tekad Bawa Garuda Mendunia

Jay Idzes "Berisik" Saat Main di Timnas Indonesia, Tekad Bawa Garuda Mendunia

Timnas Indonesia
Tiket Final Liga 1 Persib Vs Madura United Ludes, Bojan Hodak Sampaikan Pesan Penting

Tiket Final Liga 1 Persib Vs Madura United Ludes, Bojan Hodak Sampaikan Pesan Penting

Liga Indonesia
Man City Vs Man United, Foden dan Haaland Ganas di Derbi Manchester

Man City Vs Man United, Foden dan Haaland Ganas di Derbi Manchester

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com