Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berllian Marsheilla Masih Punya Ikatan Saudara dengan Markis Kido

Kompas.com - 11/05/2020, 03:00 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Berllian Marsheilla merupakan salah satu pebola voli putri Indonesia yang memiliki banyak prestasi.

Berllian Marsheilla menekuni karier voli sejak usia sembilan tahun. Dia sudah akrab dengan bola voli dari kedua orangtuanya yang pernah dikenal sebagai atlet voli.

Jejak Berllian Marsheilla sebagai pebola voli juga diikuti tiga orang adiknya sehingga mereka dikenal sebagai keluarga voli.

Sehari-hari akrab dengan bola voli, baik di lapangan maupun di luar lapangan tidak membuat perempuan pemain di posisi libero ini merasa bosan.

"Saya tidak jenuh sama sekali. Jadi bisa terkenal. Itu keluarga voli tuh. Lagipula, keluarga dekat, sepupu Markis Kido terjun di cabang olahraga lain, yakni bulu tangkis," kata Sheilla (sapaan akrab Berllian Marsheilla) dalam Live Instagram dengan BolaSport.com.

"Jadi, tidak semua keluarga saya di lingkungan voli. Kido saudara dari Papa," aku Sheilla.

Markis Kido merupakan salah satu ganda putra terbaik Indonesia.

Baca juga: Curhat Berllian Marsheilla Setelah Proliga 2020 Dihentikan

Saat berpasangan dengan Hendra Setiawan, Kido sudah mengukir banyak gelar, diantaranya medali emas Olimpiade Beijing 2008 dan medali emas Asian Games 2010 di Guangzhou, China.

Sebagai keluarga voli, Sheilla mengaku kerap saling memberi masukkan tentang penampilan saat di lapangan.

"Komentar lebih ke lucu-lucuan saja. Kalau teknik yang digunakan salah banget, baru kami kasih tahu. Kalau bermainnya lucu, suka diledekin di rumah."

Pebulu tangkis Jaya Raya, Markis Kido, berbicara kepada media pada konferensi pers Djarum Superliga Badminton 2015 di Denpasar, Bali, Senin (26/1/2015).BADMINTONINDONESIA.ORG Pebulu tangkis Jaya Raya, Markis Kido, berbicara kepada media pada konferensi pers Djarum Superliga Badminton 2015 di Denpasar, Bali, Senin (26/1/2015).

"Misalnya, adik Sheilla yang kecil adalah siswi Sekolah Olahraga Ragunan. Saat dia bermain, kami kasih support karena kami jarang berkumpul. Saat bertanding di Cibinong, Bogor selesai bermain kami memberi komentar, smes mainnya kayak congcorang badannya," tutur Sheilla.

"Kami kalau sedang di rumah saat sore sambil menunggu berbuka kami passing-passing-an bola voli," ujar Sheilla.

Selama berkarier menjadi atlet voli, Sheilla telah menorehkan sederet gelar yakni Best Player Popnas Kejurnas 2005, Best Spiker Piala Presiden 2005 hingga bersama tim voli Indonesia ikut menyumbangkan dua medali perak untuk Indonesia pada SEA Games 2017.

Sheilla sudah masuk timnas voli junior sejak 2004. Namun, pada 2009 dia mendapat cedera cukup parah yang mambuat dia berganti posisi menjadi libero.

Saat menjadi libero, Sheilla berhasil menjadi libero terbaik pada Proliga 2015, 2016, dan 2017. (Delia Mustikasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com