Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Eks Perenang Hadirkan Ajang Dunia untuk Kembangkan Renang Nasional

Kompas.com - 06/03/2020, 17:10 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Ajang renang perairan terbuka internasional, Oceanman, akan digelar di Bali pada 10-11 April 2020.

Ini adalah kali pertama Indonesia menjadi tuan rumah ajang tersebut.

Penyelenggaraan Oceanman Openwater 2020 di Indonesia digagas oleh dua mantan atlet renang nasional, Albert Sutanto dan Felix Sutanto.

Albert dan Felix menilai Oceanman menarik dan harus hadir di Indonesia setelah secara rutin mengikuti ajang tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

Baca juga: Ajang Renang Perairan Terbuka Oceanman Akan Digelar di Indonesia

"Setelah beberapa kali mengikuti ajang ini, kami menilai ajang ini sangat bagus dan harus ada di Indonesia," ucap Felix.

"Menurut kami, momentumnya juga tepat. Ajang renang openwater ini baru mulai digiatkan oleh PRSI, sehingga Oceanman di Bali nanti bisa menjadi ajang uji coba."

Dalam beberapa tahun terakhir, kata Felix, setiap seri Oceanman diikuti oleh lebih dari seribu peserta.

Mengingat Bali merupakan salah satu tujuan wisata dunia, Felix dan Albert berharap bisa berkontribusi dalam memajukan pariwisata Indonesia.

Felix juga menjelaskan, bahwa renang perairan terbuka berbeda dari renang di kolam.

Meski begitu, renang perairan terbuka akan membantu perenang mengembangkan kualitasnya dalam banyak aspek.

"Renang openwater membutuhkan speed dan stamina yang prima. Marathon di renang kolam hanya 1500 meter, sementara di openwater, jarak sprint-nya saja 2000 meter. Jadi, ajang ini juga baik bagi perenang Indonesia," ujar Felix.

"Jika perenang, kami harus pergi ke luar negeri untuk mengikuti ajang openwater, ada lebih banyak hal yang perlu disiapkan. Namun, jika di Bali, dari segi biaya akan lebih murah dan juga lebih familiar untuk mereka."

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali I Putu Astawa menyambut baik rencana Albert dan Felix menggelar Oceanman di Bali.

I Putu Astawa menilai Oceanman akan berdampak positif bagi pariwisata Bali.

"Albert dan Felix sudah sangat dikenal di dunia renang internasional. Bali juga dikenal antara lain karena aktivitas yang berkaitan dengan olahraga air," kata I Putu Astawa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com