Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Kalimat Interogatif dalam Bahasa Inggris

Kompas.com - 23/05/2024, 18:00 WIB
Astrid Riyani Atmaja,
Silmi Nurul Utami

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kalimat interogatif adalah kalimat yang berfungsi untuk menanyakan pertanyaan kepada orang lain.

Selain untuk bertanya, kalimat interogatif juga dapat digunakan untuk meminta pendapat, saran, dan opini dari orang lain.

Misalnya, ketika kamu ingin mengetahui pendapat temanmu tentang suatu peristiwa, kamu bisa menanyakannya dengan kalimat interogatif.

Kalimat interogatif selalu diakhiri dengan tanda tanya (?).

Baca juga: Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Dalam Bahasa Inggris, kalimat interogatif biasanya mengandung unsur 5W + 1H, yaitu how (bagaimana), when (kapan), who (siapa), where (di mana), what (apa), dan why (mengapa).

Berdasarkan fungsinya, interrogative sentence (kalimat interogatif) dibedakan menjadi tiga jenis utama, yaitu sebagai berikut:

  • Polar interrogative (yes/no question)

  • Constituent interrogative (wh question)

  • Alternative interrogative

Supaya mengetahui tentang ketiga jenis kalimat interogatif dalam bahasa Inggris, simaklah penjelasannya berikut ini!

Baca juga: Pengertian dan 50 Contoh Kalimat Interogatif

Polar interrogative (yes atau no question)

Polar interrogative adalah pertanyaan yang hanya bisa dijawab ya atau tidak. Oleh karena itu, pertanyaan ini sering juga disebut sebagai yes or no question.

Polar interrogative biasanya digunakan untuk mendapatkan konfirmasi atau penyangkalan dari lawan bicaranya.

Umumnya, pertanyaan polar interrogative diawali dengan auxiliary verb (are, is, was, were, dsb.) atau modal verb (can, could, may, might, dsb.).

Selain itu, jawaban polar interrogative juga memiliki struktur tertentu. Rumusnya adalah sebagai berikut:

Baca juga: Apa Itu Auxiliary Verb?

  • Yes, subject + verb

  • No, subject + verb + not

Supaya mengetahui penggunaan polar interrogative yang benar, simaklah contohnya berikut ini:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jawaban dari Soal 'Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm'

Jawaban dari Soal "Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm"

Skola
Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Skola
Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Skola
Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Skola
Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Skola
Apa Itu Kesenian Ludruk?

Apa Itu Kesenian Ludruk?

Skola
Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Skola
Garapan dan Problematika Kethoprak

Garapan dan Problematika Kethoprak

Skola
Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Skola
Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Skola
Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Skola
Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Skola
Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Skola
Struktur Pertunjukan Ludruk

Struktur Pertunjukan Ludruk

Skola
Mengenal Apa Itu Wayang Wong

Mengenal Apa Itu Wayang Wong

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com