Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknik Memegang Bola dalam Permainan Baseball

Kompas.com - 27/11/2020, 16:45 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Ari Welianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Permainan kasti merupakan salah satu permainan yang mengandalkan kerja sama serta kekompakan antar anggota dalam satu regu.

Saat bermain baseball atau kasti, pemain harus dibekali dengan kemampuan teknik dasar yang baik agar bisa memenangkan pertandingan.

Ada cukup banyak teknik dasar yang harus dikuasai. Contohnya adalah teknik dasar memukul bola, teknik berlari, teknik melempar serta teknik menangkap bola.

Seluruh teknik ini wajib dikuasai sesuai dengan perannya masing-masing dalam sebuah pertandingan.

Salah satu teknik dasar yang wajib dikuasai oleh pelempar bola adalah teknik memegang bola yang baik.

Baca juga: Perbedaan Baseball dengan Softball

Dikutip dari buku Softball dan Baseball (Teori dan Praktek) (2019) karya Anggi Setia Lengkana dan Rana Gustian Nugraha, ada tiga jenis teknik dasar memegang bola dalam permainan baseball, yakni four finger grip, two finger grip, dan three finger grip.

Berikut penjelasannya:

  • Four finger grip (pegangan empat jari)

Teknik ini berarti memegang dan melempar bola dengan menggunakan empat jari.

Berikut langkah-langkah memegang bola dengan teknik four finger grip:

  1. Jari telunjuk dan ujung jari tengah diletakkan di bagian jahitan bola kasti yang tegak lurus.
  2. Jahitan harus mengarah ke jari manis.
  3. Posisikan ibu jari diletakkan di bawa bola kasti.
  4. Antara telapak tangan dengan bola harus memiliki celah.
  5. Semakin sedikit gesekan antara telapak tangan dengan bola akan membuat bola lebih cepat terlepas dari tangan.

Baca juga: Teknik Dasar Permainan Kasti

  • Two finger grip (pegangan dua jari)

Teknik ini berarti memegang dan melempar bola dengan menggunakan dua jari.

Berikut langkah-langkah memegang bola dengan teknik two finger grip:

  1. Letakkan jari telunjuk serta jari tengah di atas jahitan bola kasti.
  2. Posisikan ibu jari berada di bawah bola kasti.
  3. Usahakan untuk tidak terlalu kuat dalam menggenggam bola karena kecepatan bola bisa berkurang ketika dilempar.
  • Three finger grip (pegangan tiga jari)

Teknik ini berarti memegang dan melempar bola dengan menggunakan tiga jari.

Baca juga: Hal yang Harus Dihindari dan Diutamakan dalam Permainan Bulu Tangkis 

Berikut langkah-langkah memegang bola dengan teknik three finger grip:

  1. Letakkan jari manis, jari tengah serta jari telunjuk di atas bola kasti.
  2. Posisi ibu jari serta kelingkis harus berada di bawah bola kasti.
  3. Usahakan untuk tidak menyentuhkan telapak tangan dengan bola karena bisa menimbulkan gesekan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com