Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uang Kertas Pertama di Dunia Lahir di China

Kompas.com - 27/12/2019, 18:00 WIB
Arum Sutrisni Putri

Penulis

 

KOMPAS.com - Uang terutama uang kertas sangat familiar untuk melakukan transaksi terutama jual beli.

Seluruh umat manusia di dunia pasti mengenal uang. Manusia tidak lepas dari uang dalam kehidupan sehari-hari.

Namun, tahukah kamu kapan pertama kali uang kertas digunakan?

Jiaozi

Uang kertas pertama di dunia yang diketahui disebut dengan Jiaozi. Jiaozi ditemukan di daratan China pada tahun 997 Masehi.

Dikutip dari Guiness World Records, cikal bakal uang kertas hari ini adalah "uang terbang" .

Uang terbang digunakan oleh pedagang kaya dan pejabat pemerintah pada masa Dinasti Tang China (618-907 M).

Baca juga: Ada Pesan Tersembunyi dalam Uang Kertas Baru Inggris Bergambar Alan Turing, Apa Saja?

Uang terbang ini adalah dokumen yang setara dengan wesel bank pada masa kini.

Uang terbang memungkinkan seseorang menyetor uang dengan pejabat setempat dengan imbalan kwitansi kertas.

Kwitansi kertas itu digunakan untuk menebus dengan jumlah uang yang sama di tempat lain.

Uang terbang tidak dapat ditukar antarindividu, juga tidak tersedia untuk masyarakat umum.

Mekanisme transaksi selama Dinasti Tang, para pejabat dan pedagang mulai meninggalkan koin-koin yang berat kepada seorang agen yang dapat dipercaya.

Agen tersebut akan mencatat berapa banyak uang yang disimpan oleh pedagang di selembar kertas.

Baca juga: Jarang Terlihat, Kemana Uang Kertas Rp 1.000 Bergambar Cut Meutia?

Kertas semacam surat promes kemudian bisa untuk transaksi perdagangan seperti membeli barang.

Kemudian penjual yang menerima surat promes tersebut bisa pergi ke agen dan menebus catatan untuk ditukar dengan koin.

Keberadaan uang terbang pada waktu itu sangat berarti sebab mampu menyederhanakan transaksi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com