Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP San Marino 2022, Kualifikasi Digelar Hari Ini

Kompas.com - 03/09/2022, 08:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian MotoGP San Marino 2022 akan kembali berlanjut dengan sesi latihan bebas ketiga hingga kualifikasi di Sirkuit Misano pada Sabtu (3/9/2022).

Berdasarkan jadwal MotoGP San Marino 2022, sesi latihan bebas ketiga (FP3) akan dimulai lebih dulu pada Sabtu sore WIB.

Pada hari pertama, pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini, mencatatkan waktu terbaik dalam hasil gabungan FP1-FP2 (1 menit 31,517 detik).

Bastianini mengungguli duo pebalap pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia dan Jack Miller, yang mengakhiri hari pertama di posisi kedua dan ketiga.

Pebalap Pramac Racing, Johann Zarco, menghuni posisi keempat dalam hasil gabungan FP1-FP2.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP San Marino: Michele Pirro Curi Panggung, Quartararo Tercepat

Lalu, pebalap andalan Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, menyusul di tempat kelima walau sempat memimpin di FP1.

Bastianini yang mendominasi hari pertama MotoGP San Marino begitu semringah.

Akan tetapi, pebalap tim pabrikan Ducati musim depan itu meyakini dirinya bukanlah favorit di Misano.

Menurutnya, Fabio Quartararo yang merupakan pemuncak klasemen MotoGP ini kandidat pemenang pada race Ahad nanti.

"Salah satu Jumat terbaik dalam hidup saya. Saya senang dengan ini," kata Bastianini dikutip dari Crash.net.

Baca juga: Hasil FP2 MotoGP San Marino: Ducati Berjaya, Bagnaia Ungguli Quartararo

"Saya pikir kami telah melakukan pekerjaan yang sangat bagus hari ini, tetapi kami harus bekerja, kami harus tetap berkonsentrasi," terangnya.

"Pebalap lain sangat cepat dan terutama kecepatan Fabio yang terbaik saat ini," tutur pebalap asal Italia itu.

Sementara itu, nasib apes dialami Bagnaia yang mendapatkan hukuman menyusul insiden dengan rider LCR Honda, Alex Marquez.

Insiden Bagnaia dan Alex Marquez terjadi saat FP1 MotoGP San Marino 2022.

Baca juga: Klasemen MotoGP Jelang GP San Marino 2022, Kans Bagnaia Pangkas Jarak dengan Quartararo

Bagnaia mengendarai motor Desmosedici miliknya dengan lambat di racing line atau jalur balap dan membuat Alex Marquez nyaris menabraknya. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com