Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marc Marquez Absen Lama, Honda Relakan Gelar Juara Dunia

Kompas.com - 23/08/2020, 21:37 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Repsol Honda mengonfirmasi bahwa masa pemulihan Marc Marquez diperpanjang dua sampai tiga bulan.

Marc Marquez kemungkinan besar akan absen hingga perhelatan MotoGP 2020 berakhir.

Perkiraan optimistis adalah Marquez baru bisa kembali pada medio November atau dua balapan terakhir musim.

Marc Marquez sendiri sudah absen dalam empat balapan MotoGP 2020 setelah mengalami kecelakaan tunggal pada GP Spanyol.

Alhasil, pebalap asal Spanyol itu sampai saat ini belum memiliki satu pun poin dan tertahan di dasar klasemen MotoGP 2020.

Baca juga: 3 Fakta Menarik Usai Miguel Oliveira Juara MotoGP Styria 2020

Dengan perkiraan baru bisa kembali setelah dua atau tiga bulan masa pemulihan, kans juara dunia tampaknya sudah tertutup bagi Marquez.

Repsol Honda pun sudah terang-terangan merelakan gelar juara dunia tahun ini tak menjadi milik timnya. 

"Setelah operasi kedua, kami memutuskan untuk melakukan investigasi lagi untuk melihat apakah semuanya baik-baik saja," kata Alberto Puig dilansir dari Tuttomotoriweb.

"Pada akhirnya kami memutuskan soal situasi kejuaraan dunia, bahwa kami tidak punya kesempatan besar untuk memenanginya," ujar Puig.

Alberto Puig menjelaskan, saat ini timnya hanya fokus pada pemulihan sang pebalap agar benar-benar bisa kembali balapan.

"Itu adalah keputusan yang kami buat secara bersama. Jelas bahwa dengan Marc Marquez kami memiliki momen-momen luar biasa," katanya.

Baca juga: Marc Marquez Absen 3 Bulan, Pol Espargaro: Kecepatan Motor Kami Jadi Tak Bisa Diukur

"Namun, saat ini bukanlah waktu tepat. Kami menerima situasi ini dan akan membiasakan diri. Kami akan kembali saat Marc siap 100 persen untuk balapan," lanjut Alberto Puig.

Selama Marc Marquez absen, Repsol Honda diperkuat Alex Marquez dan pebalap pengganti Stefan Bradl.

Namun, keduanya juga belum menunjukkan hasil maksimal hingga MotoGP Styria 2020.

Sejauh ini Alex Marquez hanya satu kali finis di posisi 10 besar yakni pada MotoGP Andalusia 2020.

Sementara, Stefan Bradl yang menggantikan Marquez sejak MotoGP Ceko sudah tiga kali nirpoin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com