Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Walau MotoGP 2020 Hanya 13 Seri, Marc Marquez Tak Ubah Strategi

Kompas.com - 17/07/2020, 12:40 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Musim balap MotoGP 2020 kemungkinan besar hanya akan berlangsung dalam 13 seri.

Meski jauh lebih sedikit dibanding musim-musim sebelumnya, sang juara bertahan, Marc Marquez mengaku tidak akan mengubah strateginya.

Pebalap Spanyol dari tim Repsol Honda itu mengaku bakal mengerahkan kemampuan optimalnya dalam setiap seri.

"Sulit, aneh karena kami tidak tahu persis berapa banyak balapan yang akan kita lalui," kata Marquez dikutip dari Motorsport.com.

"Namun, dalam pikiranku, mentalitasnya sama. Saya selalu berusaha mengerahkan 100 persen kemampuan di setiap balapan," ujar pengoleksi juara dunia delapan kali ini.

Marquez menyatakan dirinya akan berupaya tidak melakukan kesalahan di setiap balapan.

“Strateginya akan sama dengan 10 seri, 13 atau 20. Cobalah untuk mendapatkan hasil maksimal setiap akhir pekan, dan jika saya dapat mengambil lima poin lagi, saya akan mencoba," kata kakak Alex Marquez itu.

Baca juga: Sang Adik Dipindah Honda ke Tim Satelit, Marc Marquez: Saya Senang!

Musim balap MotoGP 2020 sampai saat ini baru menjadwalkan balapan dalam 13 seri.

Seluruh seri balapan yang sudah terjadwal hanya berlokasi di Eropa, tepatnya di delapan sirkuit di lima negara.

Ada tiga seri di luar Eropa yang masih berupaya untuk dipentaskan, yakni di Argentina, Thailand, dan Malaysia.

Namun, nasib ketiga seri tersebut hingga kini belum jelas.

MotoGP 2020 seharusnya berlangsung dalam 20 seri dan dimulai sejak Maret lalu.

Akan tetapi, pandemi virus corona membuat banyak seri batal terselenggara.

Musim balap MotoGP 2020 akhirnya baru dimulai pada 19 Juli.

Baca juga: Abaikan Cedera Bahu, Marc Marquez Fokus Tingkatkan Performa Motor di MotoGP Spanyol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Badminton
Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com