Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beri Rizky Febian dan Mahalini Wejangan, Sule: Kalau Ada Masalah Cukup di Kalian Berdua Saja

Kompas.com - 14/05/2024, 19:20 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak Sule mengungkapkan wejangan yang ia beri untuk putranya, Rizky Febian, yang baru menikah dengan Mahalini Raharja.

Kata Sule, wejangannya seputar membina hubungan antara suami dan istri.

"Ya banyaklah terutama tentang hubungan. Ya intinya kebanyakan pasangan itu yang sulitnya itu ketidakcocokan, membimbing kan juga harus mau dibimbing, ya harus sinergi satu sama lain," ungkap Sule di daerah Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2024).

Baca juga: Sule Pastikan Tak Ada Acara Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Bali

Sule mengingatkan anak dan mantunya untuk mencoba menyelesaikan masalah rumah tangga mereka sendiri.

"Intinya kalau yang saya kasih tahu ke mereka, kalau ada permasalahan cukup di kalian berdua saja. Jadi, keluarga tidak perlu tahu apalagi dunia maya, orang tidak perlu tahu," tutur Sule.

Sule mengatakan, jika masalah tidak bisa diselesaikan barulah Rizky dan Mahalini melapor ke orangtua.

Baca juga: Gandeng Pacar Baru, Sule Tak Ingin Terburu-buru Menikah Lagi

"Itu pun harus silang, Iky ke orangtuanya Lini, Lini ke saya. Karena yang tahu karakter Iky, karakter Lini, ya bapaknya. Itulah wejangan yang saya sampaikan kepada mereka," jelas Sule.

Adapun akad nikah serta resepsi Rizky dan Mahalini berlangsung di Hotel Raffles, Jakarta Selatan pada Jumat (10/5/2024).

Sule memastikan setelah ini tidak ada acara pernikahan di Bali, kampung halaman Mahalini.

Baca juga: Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Sebagai informasi, Rizky Febian dan Mahalini sama-sama telah kehilangan ibu kandung.

Ibu Rizky Febian, Lina Jubaedah meninggal awal tahun 2020. Sedangkan ibu Mahalini, Ni Nyoman Serini meninggal pada Juli 2021 karena Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com