Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berawal dari Luka Hati, Jesenn Hadirkan Lagu Bahagia Ya Kamu

Kompas.com - 17/03/2024, 21:14 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Jesenn atau yang bernama lengkap Jason GUnawan merilis singel terbarunya yang berjudul "Bahagia Ya Kamu".

Di bawah label musik Sony Music Entertainment ini, Jason mengusung genre musik Pop-RnB.

Jason mengatakan, ia menulis langsung lirik lagu terbarunya yang terinspirasi dari sebuah luka hati yang membekas.

Baca juga: Jesenn dan Bukan Pilihan, Sebuah Cinta yang Tidak Bisa Dipaksa

"Aku mengawali penulisan lagu ini tepat seminggu setelah aku berpisah dengan pasanganku," ujar Jesenn dalam keterangan tertulis, Minggu (17/3/2024).

Dalam memproduksi lagu ini, Jesenn menggandeng produser musik Dimas Wibisana.

"Itulah mengapa aku sangat bersyukur Dimas Wibisana bersedia untuk menjadi produser musik untuk laguku ini. Aku rasa dibutuhkan mata dan telinga yang jeli untuk bisa mengubah kisah personal yang cukup spesifik ini menjadi sebuah narasi puitis yang universal," ujarnya.

Baca juga: V BTS Rilis Singel “FRI(END)S

Dimas yang juga pernah bekerja sama dengan musisi pop seperti Fiersa Besari "Pelukku Untuk Pelikmu" dan Andien "Selamat Jalan Kekasihku" mengatakan, bahwa faktor emosi menjadi fokus utamanya dalam menggarap produksi dan instrumentalisasi balada "Bahagia Ya Kamu" ini.

"Untuk project yang satu ini, aku ingin memancarkan aura yang agak dark," ujar Dimas Wibisana.

"Itulah kenapa, di klimaks lagu ini, aku kemudian menambahkan chamber strings sebagai bagian dari instrumentalisasi lagu ini. Selain itu, aku ingin vokal Jesenn terdengar seolah-olah raganya memang hadir di mana pun itu para pendengar menikmati balada tersebut. It's heartbreaking, but also haunting," sambungnya.

Vocal Director Barsena Bestandhi mengatakan, sang musisi memberikan totalitas yang penuh dalam menyampaikan dilema emosi yang disiratkan lirik lagu tersebut.

"Lewat lagu 'Bahagia Ya Kamu', aku tidak ingin Jesenn hanya sekedar bernyanyi. Aku ingin dia bercerita tentang rasa sakitnya sejujur-jujurnya," ujar Barsena Bestandhi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Konser di Indonesia, IU Juluki Penggemarnya 'Naga'

Konser di Indonesia, IU Juluki Penggemarnya "Naga"

K-Wave
Sinopsis Men in Black 3, Will Smith Bertekad Mengubah Takdir

Sinopsis Men in Black 3, Will Smith Bertekad Mengubah Takdir

Film
IU Puji Suara Penonton Konser H.E.R World Jakarta Hari Kedua

IU Puji Suara Penonton Konser H.E.R World Jakarta Hari Kedua

Musik
Sinopsis Film Moonfall, Ketika Bahaya Besar Bakal Terjadi di Bumi

Sinopsis Film Moonfall, Ketika Bahaya Besar Bakal Terjadi di Bumi

Seleb
Syuting Tak Berizin, 2 Produser Reality Show Korea 'Pick Me Trip in Bali' Dideportasi

Syuting Tak Berizin, 2 Produser Reality Show Korea "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi

K-Wave
Polisi Sita Sabu dan Ekstasi Saat Tangkap Rio Reifan

Polisi Sita Sabu dan Ekstasi Saat Tangkap Rio Reifan

Seleb
Sinopsis Film Counterattack, Aksi Vincent Zhao Selamatkan Diri dari Buruan

Sinopsis Film Counterattack, Aksi Vincent Zhao Selamatkan Diri dari Buruan

Film
Queen of Tears Tamat Hari Ini, Fans dari Sejumlah Kota di Indonesia Gelar Nobar

Queen of Tears Tamat Hari Ini, Fans dari Sejumlah Kota di Indonesia Gelar Nobar

Seleb
Rio Reifan Ditangkap untuk Kelima Kalinya karena Penyalahgunaan Narkoba

Rio Reifan Ditangkap untuk Kelima Kalinya karena Penyalahgunaan Narkoba

Seleb
Jadwal Pemutaran dan Talkshow Film Indonesia di Far East Film Festival 2024

Jadwal Pemutaran dan Talkshow Film Indonesia di Far East Film Festival 2024

Film
Hari Ini Tamat, Para Pemain Queen of Tears Ucapkan Terima Kasih dan Selamat Tinggal

Hari Ini Tamat, Para Pemain Queen of Tears Ucapkan Terima Kasih dan Selamat Tinggal

K-Wave
Namanya Viral gara-gara Sepsis, Chicco Jerikho Banyak Ditanya soal Keadaannya

Namanya Viral gara-gara Sepsis, Chicco Jerikho Banyak Ditanya soal Keadaannya

Seleb
Jajang C. Noer Terharu Penonton Membludak Saat Pemutaran Film Surat untuk Bidadari di FEFF 2024

Jajang C. Noer Terharu Penonton Membludak Saat Pemutaran Film Surat untuk Bidadari di FEFF 2024

Film
Chicco Jerikho Kembali Jalani Olahraga Lari Setelah 5 Tahun Vakum

Chicco Jerikho Kembali Jalani Olahraga Lari Setelah 5 Tahun Vakum

Seleb
Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com