Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makna di Balik Poster Siksa Kubur, Horor Religi Terbaru dari Joko Anwar

Kompas.com - 28/02/2024, 17:24 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rumah produksi Come and See Pictures baru saja merilis poster resmi dari film horor religi berjudul Siksa Kubur.

Film garapan sutradara Joko Anwar ini menampilkan gambar 12 pocong yang membentuk tengkorak kepala manusia.

Di sisi lain, ada seekor ular yang melilit dan terlihat siap menyerang.

"Setiap membuat poster saya tidak pernah tidak ada artinya. Ada sebagian arti yang bisa kita buka sekarang," kata Joko dalam konferensi pers Siksa Kubur di Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2024).

Baca juga: Alasan Joko Anwar Rilis Siksa Kubur pada Libur Lebaran

Adapun makna dari gambar di poster adalah manusia akan kembali ke alam kubur setelah meninggal nanti.

"Secara harfiah setiap orang, sebanyak apa pun yang dia miliki, kalau dia meninggal akan kembali ke tanah bagi yang beragama Islam, Kristen, seperti itu dan juga agama-agama lain," kata Joko.

Sementara terkait jumlah 12 pocong di poster, Joko Anwar meminta penonton mencari sendiri jawabannya dari filmnya nanti.

"Kenapa jumlah pocong segitu mungkin nanti ketika ditonton filmnya bisa dikulik-kulik lagi," ucapnya.

Baca juga: Film Siksa Kubur Rilis Teaser Trailer dan Umumkan Tanggal Tayang

Terakhir, Joko Anwar memberikan informasi terkait ular yang ada di dalam poster Siksa Kubur.

"Kenapa ular? Ini ular bukan sembarang ular. Coba cari di Google ini ular namanya Sajaul Al-Aqra," katanya.

Dalam penelusuran Kompas.com, Sajaul Al-Aqra adalah ular mengerikan yang menjadi teman di dalam kubur.

Ular ini diperintahkan Allah SWT untuk menyiksa orang-orang Muslim yang lalai dalam mendirikan shalat.

Baca juga: Joko Anwar Unggah Poster Siksa Kubur, Segera Tayang di Bioskop

Film Siksa Kubur sendiri menampilkan sederet nama-nama besar aktor Indonesia mulai dari Reza Rahadian, Faradina Mufti, Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Fachri Albar, Djenar Maesa Ayu, Putri Ayudya, Niniek L Karim, Widuri Putri, hingga Muzakki Ramdhan.

Film Siksa Kubur dipastikan akan berduel dengan Badarawuhi di Desa Penari pada momen Lebaran atau tepatnya tanggal 10 April 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com