Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebiasaan Bulan Sutena Ketika Galau, Bikin Lagu dan Curhat lewat Doa

Kompas.com - 18/01/2024, 11:07 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - TikToker dan penyanyi Bulan Sutena mengatakan dia mendapat inspirasi membuat lagu ketika sedang galau.

“Biasanya Bukan ingat ingat apa yang bikin Bulan sakit hati. Kadang Bulan dengar dari cerita orang, terus dapat inspirasi dari situ,” ujar Bulan Sutena di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (17/1/2024).

“Larinya ke gitar, terus terbitlah sebuah nada. Nada dulu baru kemudian jadi lirik,” lanjut dara kelahiran 14 Mei 2004 itu.

Salah satu lagu yang diciptakannya saat sedang galau yakni berjudul “Ghosting”.

Baca juga: Sedang Fokus Karier, Bulan Sutena Tak Mau Buru-buru Punya Pasangan

Ia menciptakan lagu itu ketika tengah duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).

Menurut penyanyi berusia 19 tahun itu, membuat lagu dari pengalaman sendiri adalah kejujurannya dalam berkarya.

"Kayak lebih menjiwai aja, kalau lagi galau main gitar tuh rasanya lebih menjiwai jadi sering dapat nada-nada bagus," ucap Bulan.

Bulan mengatakan, ia juga sering menuliskan curahan hatinya ke dalam buku hariannya.

“Kalau itu Bulan lebih senang menulis, ya ke lirik lagu. Kadang Bulan enggak up (rilis) tapi buat buku aja, karena kadang juga Bulan curhat ke Tuhan,” tutur Bulan Sutena.

Baca juga: Debut Akting di Film Horor Rambut Kafan, Bulan Sutena Ketagihan Main Film

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com