Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RAN dan Yura Yunita Bawakan Lagu Melawan Dunia, Kenang Perjuangan Adam Fabumi

Kompas.com - 21/12/2023, 10:45 WIB
Tatang Guritno,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Band pop asal Jakarta, RAN berkolaborasi dengan musisi wanita Yura Yunita dan membawakan lagu berjudul "Melawan Dunia" yang dirilis enam tahun lalu.

Momen itu berlangsung dalam konser tunggal RAN bertajuk The Sweet Seventeen Show di Basket Hall Senayan, Jakarta, Rabu (20/12/2023).

Rayi Putra mengatakan, lagu tersebut diciptakan karena terinspirasi oleh perjuangan Adam Fabumi, bayi berusia 7 bulan yang meninggal karena penyakit langka Trisomy 13 atau Patau syndrome.

Baca juga: Adam Fabumi Meninggal Dunia, Sejumlah Musisi Beri Penghormatan Terakhir

“Lagu ini dan video clip-nya waktu itu dirilis dan kemudian satu hari setelah video ini dirilis, Adam dipanggil oleh Yang Maha Kuasa,” ujarnya di atas panggung.

Anindyo Baskoro atau Nino menyatakan bahwa lagu itu akan tetap diingat untuk mengenang perjuangan Adam.

“Tapi lagu ini akan selamanya untuk Adam, jadi tepuk tangan untuk Adam Fabumi dan perjuangannya,” ungkap Nino.

Baca juga: RAN Rayakan Sweet Seventeen, Nino Ingatkan Restu Keluarga

Dalam video musik 6 tahun lalu, kedua orangtua Adam turut serta dalam video tersebut. 

Adapun dalam konser itu RAN juga berkolaborasi dengan 5 musisi lain, yaitu HiVi, Tulus, Ramengvrl, Baskara, dan Andi Rianto.

Gelaran itu dibuat untuk merayakan ulang tahun ke -7 RAN.

Band tersebut berdiri di Jakarta tahun 2006 dan mulai dikenal masyarakat karena lagunya Pandangan Pertama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com