Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diundang KPK untuk Bikin Podcast, Raffi Ahmad: Isinya Daging Semua

Kompas.com - 27/09/2023, 20:03 WIB
Andika Aditia

Penulis

KOMPAS.com – Presenter Raffi Ahmad sempat mengundang pertanyaan setelah dirinya menyambangi gedung KPK di Setiabudi, Jakarta Selatan pada Selasa (26/9/2023).

Lantaran kedatangannya ke gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Raffi Ahmad sempat dikait-kaitkan dengan kasus dugaan aliran uang korupsi yang menyeret Menpora Dito Ariotedjo lantaran keduanya pernah memiliki hubungan sebagai rekan kerja di Rans Sport.

Ternyata, Raffi Ahmad menyebut, kedatangannya ke gedung KPK karena diundang untuk membuat konten siniar atau podcast.

Baca juga: Rafael Tan dan Raffi Ahmad Masuk Nominasi TikTok Awards Indonesia 2023

Raffi Ahmad diundang untuk membuat konten bersama Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) untuk membicarakan topik-topik mengenai penangkalan tindak rasuah.

Dalam unggahannya di Instagram, Raffi Ahmad berterima kasih karena mendapatkan undangan untuk membicarakan pencegahan korupsi.

“Alhamdulillah terima kasih, semoga sukses untuk Stranas KPK,” ucap Raffi Ahmad sembari menerima cendera mata berupa topi dan buku catatan, dikutip Rabu (27/9/2023).

Baca juga: Raffi Ahmad Akui Nagita Membuatnya Tersadar akan Konsekuensi di Balik Rezeki Berlimpah

Tak lupa, Raffi Ahmad menyelipkan pesan kepada seluruh pejabat pemerintahan untuk tak melakukan korupsi.

“Korupsi? Jangan begitu ya,” ucap Raffi Ahmad.

Raffi Ahmad juga meminta penggemarnya untuk menyaksikan podcast Stranas tersebut karena bisa memberikan sedikit wawasan berkait dampak buruk dari korupsi.

Baca juga: Tingkah Raffi Ahmad Mendadak Koprol di Depan Boyband RIIZE Disorot

Terimakasih atas undangan untuk berkunjung ke gedung @official.kpk dan semuanya harus dengerin ya podcast @stranaspk_official di youtube officialnya ... isinya daging smuaa bro tentang upaya" pencegahan KORUPSI!!!! Terimakasih juga dapet kenang"an cenderamata .... jangan lupa nonton ya guys,” tulis Raffi Ahmad dalam keterangan unggahannya tersebut.

Sebagai informasi, Stranas PK merupakan gabungan kementerian dan lembaga yang dibentuk berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 54 tahun 2018 tentang Strategi Nasional Pencegahan Korupsi pada tanggal 20 Juli 2018.

Baca juga: Raffi Ahmad Merasa Tertampar Saat Nagita Menangis Usai Dapat Honor Fantastis

Fokus utama Stranas PK sendiri untuk mencegah korupsi di berbagai sektor, di antaranya dengan membangun sistem yang dituangkan dalam Aksi Pencegahan Korupsi.

Sejumlah instansi yang tergabung dalam Stranas PK di antaranya; KPK, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Kemenpan RB).

Selain itu, ada pula Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Kantor Staf Presiden.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Raffi Ahmad and Nagita Slavina (@raffinagita1717)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Seleb
Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Seleb
Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

K-Wave
Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Seleb
Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Seleb
Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

K-Wave
Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Film
Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Film
Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Seleb
Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Film
6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

Film
 Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Musik
Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Seleb
Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Film
Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com