JAKARTA, KOMPAS.com- Food vlogger Farida Nurhan atau Omay buka suara soal perdamaian food vlogger Codeblu dan juga pemilik warung makan Nyak Kopsah, Bang Madun.
Farida Nurhan mengunggah sejumlah cerita tentang runutan kejadian hingga berujung heboh seperti sekarang.
Diakui Farida, unggahannya pada 14 dan 23 September 2023 memang untuk membela bang Madun.
Untuk diketahui, sebelum bermasalah dengan Codeblu, Farida sempat menegur cara food vlogger Aa Juju saat mengulas warung makan Nyak Kopsah.
"Kedua vt yang saya buat di tanggal 14 malam dan 23 sore September 2023 tidak lebih dan tidak kurang karena ingin membela," tulis Farida di akun @farida.nurhan.
"Membantu seseorang yang saya kenal dan saya anggap baik. Tapi ternyata blunder dan balik ke saya sendiri," imbuhnya.
Baca juga: Codeblu dan Bang Madun Damai, Bagaimana Nasib Laporan Polisi Food Vlogger Farida Nurhan?
Kini setelah semua terjadi, Omay memberikan pesan untuk Bang Madun dan ungkap rasa penyesalan karena mencoba membela Bang Madun.
Terlebih karena keputusannya memasang badan untuk Bang Madun, anak dan cucunya justru terluka karena dibully netizen.
Sementara Bang Madun kini diketahui telah berdamai dengan Codeblu.
"Bang Madun, doa terbaik buat abang," tulis Farida Nurhan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.