Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/09/2023, 05:34 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Tiga member boy group Stray Kids, yakni Lee Know, Hyunjin, dan Seungmin mengalami kecelakaan mobil.

JYP Entertainment mengatakan pada Kamis (21/9/2023) bahwa kendaraan yang membawa mereka terlibat tabrakan kecil pada Rabu (20/9/2023).

Ketika itu ketiga member dalam perjalanan pulang ke asrama.

"Setelah kecelakaan itu, Lee Know, Hyunjin, dan Seungmin langsung ke rumah sakit dan diperiksa," kata JYP Entertainment seperti dilansir Soompi.

Baca juga: Nyanyikan S-Class di MTV VMA 2023, Stray Kids Disambut Tepuk Tangan Meriah

Agensi tersebut mengatakan baik para member maupun staf yang mendampingi mereka mengalami luka berat.

"Mereka hanya merasakan nyeri otot dan memar. Namun dokter menyarankan mereka untuk mendapatkan perawatan biasa untuk saat ini," lanjut JYP Entertainment.

Karena kejadian itu Lee Know, Hyunjin, dan Seungmin membatalkan agenda mereka.

Lee Know dan Hyunjin batal menghadiri Milan Fashion Week, sedangkan Seungmin juga membatalkan kegiatan live untuk ulang tahunnya di YouTube.

Baca juga: Stray Kids Raih Penghargaan Best KPop di MTV VMA 2023

Stray Kids juga tidak bisa tampil secara full team di Global Citizen Festival yang akan diselenggarakan di New York akhir pekan ini.

Karena itu sub-unit 3RACHA, yang terdiri dari Bang Chan, Changbin, dan Han) yang tampil di festiva musik tahunan tersebut.

"Kami meminta maaf karena menyebabkan kekhawatiran dengan kabar yang tiba-tiba ini," kata JYP Entertainment.

"JYPE akan menempatkan kesehatan artis sebagai prioritas utama dan memberikan yang terbaik untuk proses kesembuhan mereka," pungkas JYP Entertainment.

Baca juga: Respons Taylor Swift Disorot Saat Lihat Penampilan Stray Kids di VMA 2023

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com