Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcella Zalianty Sudah Lama Ingin Angkat Cerita Laksamana Malahayati

Kompas.com - 07/09/2023, 18:24 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris peran Marcella Zalianty sudah lama ingin mengangkat cerita Laksamana Malahayati ke dalam seni pertunjukan.

Sebelum akhirnya diangkat menjadi sebuah pertunjukan teater oleh TNI AL, Marcella Zalianty sudah pernah membuat cerita Laksamana Malahayati ke dalam komik.

“Ini sebenarnya impian saya sejak lama untuk mengangkat tokoh ini dalam seni pertunjukan. Jadi memang ini sudah diinisiasi sejak lama dari mulai komik,” kata Marcella dalam konferensi pers di Jakarta Pusat, Kamis (7/9/2023).

Baca juga: Marcella Zalianty Lawan Fobia Ketinggian demi Jalasena Laksamana Malahayati

Marcella Zalianty memiliki alasan tersendiri mengapa dia sangat tertarik untuk mengangkat cerita Laksamana Malahayati.

Sosok pahlawan dari Aceh itu bisa menjadi pengingat untuk publik bahwa Indonesia adalah negara maritim kuat.

“Kenapa Laksamana Malahayati? Kita ini negara maritim dan identitas kemaritiman kita seiring berjalannya waktu mulai pudar, kita perlu mengingatkan kembali bahwa kita ini adalah negara maritim yang kuat,” kata Marcella.

Laksamana Pertama TNI Dr Hariyo Poernomo berharap pementasan teater Jalasena Laksamana Malahayati bisa menginspirasi generasi muda Indonesia.

Baca juga: Marcella Zalianty Gelar Pementasan Teatrikal Jalasena Laksamana Malahayati

“Kita berharap dengan adanya kegiatan ini bisa menginspirasi para wanita-wanita Indonesia untuk menjadi Malahayati-Malahayati di era saat ini,” kata Hariyo Poernomo.

Pementasan Jalasena Laksamana Malahayati merupakan puncak dari acara ulang tahun ke-78 TNI AL.

Jalasena Laksamana Malahayati disutradarai oleh Iswadi Pratama dan Jay Soebijakto selaku pengarah artistik.

Pementasan teater Jalasena Laksamana Malahayati dibintangi oleh Marcella Zalianty, Arswendi Bening Nasution, Aulia Rahman, Cut Mini, dan Willem Bevers.

Tak hanya itu, Jalasena Laksamana Malahayati juga menggandeng pemain teater Koma, wayang orang Barata dan juga dari prajurit Kowal dan korps Marinir serta beberapa perwira tinggi TNI AL.

Pementasan teater Jalasena Laksamana Malahayati akan digelar di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, pada 8-9 September 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com