Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Fan Meeting di Jakarta, Kim Bum Sebut Selalu Baca Pesan dari Penggemar

Kompas.com - 03/09/2023, 20:35 WIB
Cynthia Lova,
Andika Aditia

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Kim Bum menggelar fan meeting bertajuk Betwern U and Me di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, pada Minggu (3/9/2023).

Kim Bum ke atas panggung mengenakan jas dan bawahan warnah merah muda, dengan dalaman kemeja putih.

Kim Bum mengawali penampilannya dengan menyanyikan soundtrack drama yang diperankannya, Tale of The Nine Tailed berjudul “Kiss The Rain” yang dipopulerkan Thama.

Baca juga: Rundown Acara Fan Meeting Kim Bum Hari Ini

Saat tampil, Kim Bum menyapa penggemarnya dengan bahasa Indonesia.

“Hai aku Kim Bum, Apa kabar? Sudah lama tak bertemu. Welcome to Between U & Me,” ujar Kim Bum.

Kembali berbicara dengan bahasa Korea, Kim Bum mengatakan, ia sudah melihat surat-surat yang dikirimkan penggemar padanya lewat media sosial.

Baca juga: Saat Kim Bum Tak Sabar untuk Sapa Penggemar di Fan Meeting Hari Ini...

Hal itu sangat membuatnya senang dan selalu ingin bertemu penggemarnya.

Mengingat ini adalah pengalaman kedua Kim Bum ke Jakarta. Sebelumnya, Kim Bum pernah menyapa fans di Indonesia pada 2010 silam.

“Saya melihat dari sosial media surat yang kalian kirimkan ke saya, jadi pengin banget ke sini untuk kalian semua,” ucap Kim Bum.

Baca juga: Kim Bum: Fans Indonesia Sangat Proaktif dan Penuh Semangat

Pemeran drama Boys Before Flower ini senang tetap disambut meriah penggemar.

Ia mengatakan, ini hari yang spesial karena semua konsep yang ada di fan meeting tersebut ia ikut serta secara langsung. Mulai dari judul tajuk acara fan meeting dan lagu-lagu yang dinyanyikan fan meeting.

“Sudah lebih dari 10 tahun enggak datang ke Indonesia. Yang saya ingat 13 tahun lalu pun semua dengan sekarang semua telah menyambut meriah saya, terima kasih ya,” tutur Kim Bum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com