Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayakan Ulang Tahun Istri, Guntur Triyoga Gelar Dinner Romantis di Opera House Sydney

Kompas.com - 26/07/2023, 12:57 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Guntur Triyoga memberikan kejutan untuk ulang tahun istrinya, Apristiyah Devita Ayu.

Guntur mengajak Apri untuk makan malam atau dinner romantis di Opera House, Sydney, Australia.

Aktor berusia 33 tahun tersebut ternyata memiliki alasan tersendiri mengajak sang istri tercinta ke Negeri Kangguru.

Baca juga: Ke Sydney, Luna Maya Ngobrol Langsung dengan Pemain Stranger Things 4

"Memilih dinner di Opera Sydney karena kan berdampingan dengan air atau laut luas. Itu bisa memaknai umur yang panjang dan berkat yang tak putus seperti air," kata Guntur Triyoga kepada wartawan belum lama ini.

Tak hanya dinner romantis, Guntur Triyoga juga memberikan kado sebuah jam tangan mewah kepada Apris.

"Kado aku kasih sebuah jam. Kenapa jam, ya (karena) menggambarkan waktu bersama sangatlah berharga," ucap pemain film Midnight tersebut.

Baca juga: Film Yuni dan Nana Berkompetisi di Sydney Film Festival

Sebagai informasi, Apristiyah Devita Ayu baru saja merayakan ulang tahunnya pada tanggal 19 Juli 2023.

Momen kebersamaan mereka di Opera House Sydney sempat diunggah di akun media sosial masing-masing.

Guntur Triyoga dan Apri Devita diketahui menikah pada 1 Desember 2019.

Keduanya kini sudah dikaruniai sepasang anak kembar yang diberi nama Axelle Dev Triyoga dan Alexa Dev Triyoga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com