Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Anatomy of Fall, Seorang Penulis yang Dituduh Membunuh Suaminya

Kompas.com - 30/05/2023, 10:22 WIB
Amanda Eka Yurita,
Inas Twinda Puspita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anatomy of Fall merupakan film asal Prancis yang disutradarai oleh Justine Triet, serta ditulis oleh Justine Triet dan Arthur Harari.

Film dengan genre thriller ini telah tayang perdana sejak 21 Mei 2023 dalam 76th Cannes Film Festival.

Saat ini, film dengan durasi 150 menit tersebut akan segera tayang pada layanan streaming KlikFilm.

Baca juga: Sinopsis Other People, Kisah Masa Sulit Komedian dan Keluarganya

Adapun film ini dibintangi oleh sederet aktor seperti Sandra Hüller, Swann Arlaud, Milo Machado-Graner, Antoine Reinartz, Samuel Theis, dan Jehnny Beth.

Anatomy of Fall menceritakan kisah seorang wanita yang dituduh telah membunuh suaminya sendiri.

Ia adalah Sandra (Sandra Hüller), wanita asal Jerman yang memiliki pekerjaan sebagai seorang penulis.

Baca juga: Sinopsis Miracle Brothers, Drama Korea Baru Dibintangi Jung Woo

Secara misterius, Suami sandra ditemukan sudah tidak bernyawa di bawah tumpukan salju yang dingin.

Akibat kematian suaminya itu, Sandra dituduh dan ditahan karena diduga telah membunuh suaminya sendiri.

Sandra pun berusaha untuk membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah atas kematian suaminya itu di persidangan.

Baca juga: Sinopsis One Day Off, Kisah Perjalanan Ketika Lelah dengan Kehidupan

Bagaimana kelanjutan kisahnya?

Mampukah Sandra membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah?

Saksikan film Anatomy of Fall  segera tayang di Klik Film.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com